[eRI-1] Review Mingguan

Day 1,326, 02:36 Published in Indonesia Indonesia by ISTANA NEGARA


Mumpung lagi santai karena gak ngantor, iseng iseng review keadaan eIndonesia saat ini. Awal sesi menjadi ePresiden saya masih mencoba beradaptasi dengan sistem dan tata kerja ePresiden jadi mohon maaf kalau segalanya terasa lambat. Menjadi seorang ePresiden memang membutuhkan banyak waktu, puluhan PM dan friend request mengalir terus bahkan di hari hari awal tiap refresh pasti nongol yang baru 😃 , tapi semua itu tetap terasa begitu menggebu, saya yang sebelumnya hanya menjadi 3 x 2 clickers menjadi semangat kembali untuk ber-Erep. Satu hal yang sangat saya syukuri adalah mempunyai teman-teman kabinet yang sangat luar biasa, semua Menteri dalam kabinet saya tidak perlu diberi tahu lagi soal penjelasan dalam proker saya semua langsung bekerja tanpa menunggu komando, bravo dan hormat saya buat kalian semua.

Selain itu saya merencakan sebuah Training War dengan ePhilippina demi bonus Natural Enemy dalam beberapa hari (nunggu auto attack) namun apa daya semuanya berubah tadi pagi dikarenakan eAsu menjadikan kita Natural Enemy mereka oleh karena itu saya mohon maaf kalau order berganti mendadak, dan rencana TW santai pun perlu segera diselesaikan dan dilanjutkan dengan penghapusan eASU sekali lagi, mohon koordinasi semua pihak karena saya yakin kalau kita bersatu eASU bukan masalah.


Untuk permasalahan #Mentornubi Menteri Pendidikan berencana akan melakukan perombakan besar besar, dimohon dukungannya demi keberhasilan program baby boom. Untuk penjelasan dapat dilihat di SINI

Program lainnya adalah perubahan terhadap bentuk ABeRI, ini semata mata ditujukan demi meningkatkan gairah kembali Angkatan Bersenjata eRepublik Indonesia yang terkenal dengan koordinasinya dan demi penyesuaian terhadap modul perang baru. Untuk informasi lebih lanjut silahkan datang ke Markas ABeRI dengan mengklik INI, turut sertalah menjadi bagian ABeRI yang baru dan rasakan ketegangan dan keasikan perang yang sesungguhnya dan karena semuanya baru lagi maka semakin cepat anda mendaftar maka secepatnya anda menjadi sesepuh o7

Pajak terlalu tinggi, barang luar membanjiri paar eIndonesia ? Mohon bantuannya dengan menjadi mohon bergabung bersama asosiasi pengusaha dan liat koran ini , nanti kita coba mencari cara untuk melindungi para pengusaha lokal, tentu nya kalau anda para pengusaha bersedia bekerja bersama sama.

Logistik untuk rakyat sudah dapat anda nikmati namun liat jadwal pembukaan dan syarat mendapatkan di SINI untuk #Indotank saat bertempur dengan eAsu saya akan membukanya jadi kita habis-habisan teman ???

Program Mendagri untuk proses pematangan eUUD dan pengesahannya juga sedang dilaksanakan oleh Mendagri, anda bisa melihat nya di artikel sini termasuk juga intipan jenis lomba yang akan diadakan

Anda bercita cita jadi Duta Besar ? Sebelum menjadi Duta Besar beneran di RL, ada baiknya ada mencoba melamar untuk menjadi duta besar eIndonesia di eRep. Keterangan lebih lanjut mohon pantau terus artikel ini. ini akan sangat membantu diplomasi eIndonesia kedepannya, dan sekaligus belajar diplomasi yang baik dan benar juga.

Terakhir simak terus info, lomba-lomba dan quiz yang akan diselenggarakan oleh MenkoInfo, silahkan diintip incer incer temanya di sini, dan mulai buat dari sekarang artikelnya dan kalau belum bisa buat artikel menarik (ane juga gak isa) tenang saja karena nanti Menteri Pendidikan dan MenkoInfo akan bekerjsama untuk melaksanakan pelatihan menuls artikel dan saya kemungkinan an\kan turut mendaftar menjadi peserta \o/

Sekian update dari saya mohon persiapkan hantaman eAsu besok pagi tapi tahan seminimal mungkin logistik anda karena nanti bakalan ada tempat yang jauh lebih membutuhkan logistik dibandingkan perang ini. terima kasih

Selalu baca artikel karena akan bermanfaat bagi anda tinggal di sini




BERGABUNGLAH DENGAN ABeRI
Jadilah prajurit terlatih dengan kemampuan analisa war yang tepat dan mempelajari segala seluk beluk tentang game mechanic bersama ABeRI.
baca sekilas tentang ABeRI

kunjungi kami disini

IRC : Rizon
nick : ID erep
channel : #aberi

setelah masuk ke room #aberi, hubungi petugas AKABeRI yang ada.



Tertanda,




Pelayan Anda