[EDISI 2] Perayaan Kebangkitan Nasional ala eIndonesia

Day 1,637, 10:44 Published in Indonesia Indonesia by sentarou
PERAYAAN KEBANGKITAN NASIONAL ALA KEMENDIKNAS EINDONESIA

Dalam rangka menyambut Hari Kebangkitan Nasional, eIndonesia nampaknya tidak mau tinggal diam. Melalui kementerian Pendidikan Nasional eIndonesia (Kemendiknas), Pemerintah mengadakan event atau lomba membuat artikel dengan tema hari Kebangkitan nasional. Perlombaan yang sudah dimulai pada tanggal 12 Mei (waktu eIndonesia) ini sedianya akan berakhir pada tanggal 20 Mei 2012. Dari pantauan yang dilakukan hingga hari ini (14 Mei 2012), jumlah peserta semakin bertambah.



Menanggapi hal tersebut, Deputi Mendiknas GatotIjo mengatakan bahwa antusiasme masyarakat eIndonesia untuk mengikuti lomba kali ini cukup tinggi. Hal ini tampak terlihat dari jumlah masyarakat yg sudah mendaftarkan diri untuk mengikuti lomba ini, yang mana telah jauh melebihi target minimal yang telah ditentukan. “Jumlah peserta telah melampauI target minimal dari yang kami tetapkan”, terang Gatotijo. Hal ini tentu saja sangat menggembirakan.

Tidak jauh berbeda dengan Gatotijo, Mendiknas Kaka D Alz saat diwawancarai juga melihat antusias yang tinggi dari masyarakat. ''Kondisi ini adalah hal yang sangat positif”, kata dia. Untuk kedepannya, menurutnya, Kemendiknas akan mengadakan beberapa lomba. Ketika didesak berapa banyak lomba yg akan diadakan, dia menolak menyebutkan.
“Untuk lomba2 tentu saja masih akan ada lagi, tapi jumlahnya masih rahasia. Karena masih digodok konsepnya”, terang dia.

Sementara itu, salah satu peserta lomba Harkitnas, Sandy Guava mengatakan bahwa lomba ini memberi manfaat yang cukup besar yaitu mendorong para pemula (nubi) untuk menulis. Ia juga melihat bahwa ini adalah momentum untuk memberikan sesuatu kepada eIndonesia. “Momentum sekecil apapun tetap harus dimanfaatkan untuk bergerak melakukan perubahan”, jelas dia.

========================================================================================================================================================

5 MENIT BERSAMA MENDIKNAS

Harus diakui cukup sulit untuk menemui orang ini. Entah karena jadwal online saya yang tidak begitu sering, atau memang dari dia yang susah untuk ditemui. Namun, kemarin malam, Saya berhasil menemui Menteri Pendidikan eIndonesia, Kaka Dalz. Dalam waktu yang kurang lebih cuman 5 menit, Saya berhasil memperoleh sedikit informasi mengenai apa yang menjadi perhatian Kemendiknas pada periode kali ini.

Dari wawancara singkat yang Saya lakukan, terlihat bahwa Kaka Dalz mempunyai setumpuk permasalahan pendidikan yang dapat dibilang cukup “dalam”. Hal ini Saya simpulkan melalui jawaban beliau mengenai “Permasalahan apa yang harus segera dibenahi di eIndonesia, dalam kacamata pendidikan?’’. Menurut dia, persoalan di eIndonesia cukup kompleks. Mulai dari sinetron, pengkotak2an, saling kritik dan caci maki. Akar utama persoalan itu adalah Pola pikir Warga.

“Pola pikir warga masih belum terbuka dan masih bersifat individu atau golongan & belum berpikir bahwa sebenarnya kepentingan bangsa itu lebih besar dan utama”, terang dia. Oleh karena itu, menurutnya, kemendiknas akan berupaya untuk mencoba merubah pola pikir warga dengan mengadakan even-even. “semoga dengan adanya hal tersebut, bisa merubah pola pikir warga eIndonesia yang hanya berpikir secara individu atau golongan’’, harap dia.

Mendengar hal tersebut, Saya hanya geleng2 saja. Merubah pola pikir ? Sesuatu yang mustahil dilakukan. Namun, Saya ingat mengenai ucapan seorang teman, bahwa tidak ada sesuatu yang mustahil dilakukan. Yang diiperlukan untuk bisa mencapainya adalah dengan tetap fokus pada tujuan.