Sejarah Indonesia [November 2007]

Day 420, 00:43 Published in Indonesia Indonesia by Bong
Ya ... Apa kabar bangsa eIndonesia. 🙂

Ya ... Hari ini adalah hari pertama dari serangkaian kisah tentang sejarah sebuah bangsa yang besar. Bangsa yang namanya terdengar sampai ke seluruh penjuru dunia. Bangsa yang namanya telah menggetarkan langit dan bumi. Bangsa yang bernama eINDONESIA.

Ya ... Yang muda, mendekatlah. 🙂 Nikmatilah kisah ini, karena teman kalian, Bong, punya banyak kisah untuk diceritakan. Yang tua, merapatlah. Mari kita bernostalgia, mengingat kembali apa yang sudah dan belum kita lakukan. Mari kita ceritakan pada semua orang, kisah tentang bangsa ini. Bangsa eIndonesia.

Ya ... Bersiaplah. Duduk yang manis, karena kisahnya akan segera dimulai ... 🙂


[November 2007]

eIndonesia lahir pada 22 November 2007, ditandai dengan kelahiran citizen pertamanya, Isnuwardana.


isnuwardana, citizen pertama eIndonesia. Tapi mengingat beliau udah ada sejak dahulu kala sampai sekarang ini bersama kita, barangkali penampilan beliau sudah berubah menjadi seperti dibawah ini


isnuwardana, foto terbaru. Barangkali. 🙂

Langkah awal Isnuwardana adalah mendirikan perusahaan pertama di eIndonesia, PT Sehat (sekarang Sehat Foundation), sebuah perusahaan Hospital. Hari berikutnya, oleh temannya, didirikanlah PT. Golizen Persada (sekarang Rumah Sehat Lima Sempurna). Tanggal 23, koran pertama eIndonesia, Heavenly Living, lahir. Artikel pertama lahir dari koran Berita Sehat.



Selamat datang di Erepublik.com

Ini adalah Berita Sehat, media kesehatan di Indonesia

Mulailah menjelajah di Erepublik dan jangan lupa untuk sarapan, karena sarapan penting untuk aktifitas sehari-hari.

*kutipan dari artikel pertama eIndonesia




Menyadari kalau eIndonesia membutuhkan perusahaan food, Swastyayana mendirikan PT Harapan Wijaya (sekarang Four’N Twenty Meat Pies). Isnuwardana mengalihkan PT Sehat pada Swastyayana, lalu bekerja di PT Harapan Wijaya untuk mensuplai makanan di Indonesia. Yup, satu perusahaan, satu orang pegawai, menghasilkan dua buah food perhari, mensuplai kebutuhan satu negara. Yup. *sigh

Perlahan-lahan, jumlah penduduk terus bertambah. Dari 5 orang, menjadi 9 orang, dan terus bertambah. Seiring dengan semakin banyaknya pemain yang berdatangan (terutama dari forum e-samarinda.com), perusahaan-perusahaan baru bermunculan. Tanggal 26 November, Perusahaan moving dan weapon pertama lahir: Intercont. Express (oleh Dragono) dan Paradig Corp (oleh or4ngbi4sa).

Sadar kalau eIndonesia tidak memiliki pemerintahan sama sekali, dan juga sebagai persiapan menyongsong Pemilu yang akan datang, ayoe_f_r mendirikan partai Narcissist (NCS) pada 27 November, sementara sulistiowidodo mendirikan partai Amazing Great Indonesian Party (AGIP) sehari kemudian.


ayoe_f_r (Ayoe Fetriana Rosati) saat mendirikan NCS (barangkali). 🙂

Pada saat itu, mayoritas anggota NCS berasal dari forum e-samarinda.com, sementara yang lainnya bergabung di AGIP. eIndonesia bersiap menyongsong Pemilu pertamanya.

[img]http://eindonesia.files.wordpress.com/2008/12/beta_banget.jpg?w=500&h=411[/img]
Tampilan awal beta Erepublik, pre-historis banget

Ya, bayi kecil ini mulai belajar melangkah, sendirian. Berusaha belajar untuk menjadi sebuah negara. Negara yang kelak akan dikenal oleh seluruh e-World.

Fakta Sejarah Lainnya:

>>Monetary Exchange (sekarang Monetary Market) mulai aktif tidak lama setelah eIndonesia lahir, dengan kurs di kisaran 1 Gold = 11 IDR.

>>20 orang citizen pertama (the Founding Twenty) eIndonesia (juga negara lain) otomatis mendapatkan 50 Gold dan 100 IDR (mata uang lokal) sebagai modal awal. Modal awal inilah yang digunakan untuk mendirikan perusahaan-perusahaan dan partai-partai pertama.

>>The Founding Twenty eIndonesia tersebut diantaranya: isnuwardana, lembuswana, ayoe_f_r, datum, swastyayana, van_robie, Dragono, 0r4ngbi4sa, ramuza, BeN, Fabian, goku, taxist, nimas, theHaho, bezita, sulistiowidodo, trunks, dan 2 orang lain yang belum berhasil ditemukan.

>>Budaya clone sudah muncul tidak lama setelah eIndonesia berdiri, dibuktikan dengan munculnya user eIndonesia dengan tipikal nick yang sama, bekerja di perusahaan yang sama (Toko Kelontongan), dan dibanned dalam waktu yang sama. Mereka adalah goku-bezita-trunks. 🙂

>>Saat eIndonesia masih mencoba untuk re-group dan belajar untuk menjadi negara yang berdaulat, ePakistan yang mayoritas penduduknya saat itu berasal dari forum 4chan sub forum /v/, menjelma menjadi kekuatan terbesar di New World, dan langsung menebar ancaman untuk menguasai seluruh dunia. New World menyaksikan ledakan penduduk luar biasa di ePakistan tepat satu hari sebelum pemilihan (30 November 2007), mengangkat ePakistan dari posisi #40 menjadi posisi #1 dunia.

>>NCS didirikan dengan misi untuk “menyalurkan aspirasi kontemporer dalam mengukuhkan komunikasi bilateral maupun multilateral..menunjukkan kekuatan ide dari pemimpin muda..” Halah ... 🙂

*Credits: eIndonesian Wiki Writer (isnuwardana, barangkali?), dan para pelaku sejarah yang telah meninggalkan begitu banyak jejak untuk dinapaktilasi