KaBulog Hearing You!

Day 324, 05:03 Published in Indonesia Indonesia by junmisugi

Halo Pengusaha-Pengusaha Terbaik eIndonesia!

Perkenalkan saya KaBulog yang baru untuk edisi Oktober 2008. Telah terjadi keterlambatan dalam serah terima jabatan KaBulog di kantor Bulog Jakarta. Serah terima tersebut baru dilaksanakan tanggal 8 Oktober 2008 kemarin. Setelah saya kembali ke Perth, saya menerima begitu banyak pesan dari peserta Bulog sebelumnya juga beberapa pesan dari perusahaan non Bulog. Sebelum saya membuat kebijakan saya ingin mengevaluasi kinerja Bulog kemarin sekaligus meminta masukan (hearing you!) untuk membuat program Bulog yang lebih efisien dan tidak merugikan perusahaan dengan kualitas di bawahnya. Saya juga perlu untuk mendata kembali perusahaan yang telah mengikuti Bulog sebagai langkah perkenalan sekaligus Halal Bi-Halal bersama perusahaan-perusahaan tersubsidi lainnya.

Untuk maksud tersebut saya ingin melempar beberapa pertanyaan kepada pembaca:
1. Apakah anda puas dengan kinerja Bulog edisi kemarin? Jelaskan~
2. Menurut anda, bagaimana kondisi pasar di komoditas (Food, Weapon, Gift) dimana perusahaan anda bergerak (untuk yang memiliki perusahaan) / secara umum (bagi pekerja biasa)
3. Fitur apa yang perlu diantisipasi Bulog pada V1 (Konversi SO,dll). Di Real Life kita mengetahui bahwa fungsi Bulog selain mengintervensi pasar juga menimbun. Perlukah pemerintah kita mempertimbangkan untuk menambah kapasitas inventory (jika bisa dan dijual admin).
4. Menurut anda, Bagaimana perumusan subsidi yang baik agar tetap menguntungkan perusahaan rekanan dan rakyat tetapi tidak merugikan perusahaan dengan level kualitas dibawahnya
5. Apa saran anda buat Bulog edisi Oktober 2008

Format menjawab

Untuk perusahaan yang telah mengikuti program ini:
(absen sebanyak perusahaan anda)
Nama Perusahaan:
Nama Pemilik: (SO dan Pengusaha)
Kualitas:

(cukup sekali saja)
Jawaban Pertanyaan:
1.
2.
3.
4.
5.

Tingkat kepuasan: … %

Selain di atas (karyawan/pengusaha lainnya):
Jawaban Pertanyaan:
1.
2.
3.
4.
5.

Komentar dan Vote anda akan sangat membantu bagi saya untuk membawa perubahan ke arah yang lebih baik. Hidup Rakyat eIndonesia!

Tertanda,

junmisugi

~saya akan mempublish program (revisi perhitungan) paling lambat hari minggu dan paling lambat selasa depan dana sudah cair, FYI: sudah ada di kas bulog
~saya sedang ada ujian calc dan banyak tugas yang bikin keriting jari 😛 di RL