F2F eIndonesia S02E02: Altalis, poo-moo, penjualbunga

Day 2,108, 12:57 Published in Indonesia Indonesia by Maximus Sammitto

Pengantar
Maaf, edisi kali ini gagal menghadirkan "Profil Keempat" aka player cewek yang sedikit banyak menyurutkan niat saya untuk meneruskan kembali F2F, seiring lunturnya semangat saya untuk terus bermain game ini. Ya, kemungkinan besar, ini adalah artikel terakhir saya. Yeah I've decided to quit this game...Mungkin cuma sementara, mungkin juga seterusnya. Yang jelas, char ini akan masuk panti asuhan. Apa pun aktivitas dari char ini setelah keluarnya artikel ini, it's definitely NOT me (aban)! Goodbye, and thx for everything. I probably leave "erepublik related" whatsapp/bbm/line group as well...🙂
Let's get it on!




Altalis
Ikatan emosional yang terjalin di antara ereper membuat Altalis merasa senang main game ini, yang membuat ida menambah jumlah teman dan relasi. Kiprahnya di erep pernah 5 kali menjadi anggota kongres yang membuat dia pernah harus berjalan kaki atau naik sepeda ke warnet cuma untuk rapat kongres! Ia juga pernah menjadi Panglima TNeI yang diakuinya sebagai jabatan yang paling menguras pikirannya karena ia harus bertanggung jawab kepada gov dan kepada anggota TNeI. Satu hal yang ia pengen bilang. "eIndonesia ga akan bisa besar kalau ego, ketamakan, iri hati dan fanatis yang berlebihan masih diutamakan".



Mengenai nama char Altalis, ia menjelaskan bahwa itu adalah nick yang dia pake sejak dia main game LAN (starcraft jadul) dan berbagai game online. Ide Altalis muncul dari kata Atlantis, sebuah pulau yang makmur, modern, kaya raya yang menginspirasinya supaya charnya juga harus makmur, modern, dan kaya raya. Apapun caranya!

Pria yang saat ini bekerja di salah satu perusahaan rokok di Kudus ini bergabung di erep pada bulan Oktober 2009. Waktu itu ia di kantor buka kaskus, ada iklan erep. "Maen 5 hari doank pake char Altalis abis itu males karena fitur bikin bingung. Gw ga enjoy dan gw ga terusin itu char." Sekitar bulan September 2011 ia kembali melihat ada iklan di kaskus dan lahirlah char AndryGunawan. Dari situ ia mulai masuk IRC dan dididik di Akaberi untuk modul military. Altalis juga sempat terkenal dengan artikel judi bolanya sampai char AndryGunawan pun di-banned. Padahal, seperti diakuinya, dengan char itu ia ketemu temen-temen Erep jogja, plus Dendi, MissShe, Dhiark dan banyak yang lain. Di char itu pula ada moment paling berkesan baginya, yaitu intrik pada saat persiapan GathNas yang dirasakannya benar-benar menguras emosi, tenaga, duit, dan pikiran. Betapa tidak, ia kerja di Kudus sementara ia harus rapat persiapan gathnas tiap sabtu di Yogyakarta!



poo-moo
Ia adalah presiden eIndonesia bulan ini. Selain itu, ia dikenal sebagai salah seorang pejuang yang selalu menghasilkan damage terbesar di eIndonesia.



Nama poo-moo diakuinya adalah nama panggilan sayangnya dengan istrinya (ugh to tuiitttt!). Ia dipanggil "poo" oleh istrinya dan dia memanggil istrinya dengan sebutan "moo".
Pria yang berwiraswasta ini pertama kali bergabung dengan erep ketika melihat thread di Kaskus. Setelah gabung cuman main 1 bulanan trus vakum 1 tahunan terus baru main lagi sampe skrg.



penjualbunga
Penjualbunga adalah salah seorang ereper yang pernah memangku jabatan Rektor IPDN.



Nama char penjualbunga sendiri dipilih karena kesehariannya ia adalah penjual bunga alias usah florist. "Banyak orang bilang, nama lu kok jelek banget, nggak keren, dan lain sebagainya... kalo kata gua sih gampang aja, BODO AMAT!!!" ujarnya.

Ia bergabung di erep pada tahun 2012 di bawah kepemimpinan Cimporong yang sedang membela eSK. Waktu itu ia diajak teman saya bermain untuk menaikan level hingga 20 dan mentransfer gold kepadanya. Namanya waktu itu adalah asumanak yang tidak sampai seminggu kemudian di banned. Tapi kecintaannya muncul dari artikel-artikel yang ia baca selama bermain seminggu kurang waktu itu. Setahun kemudian tepatnya April 2013 ia menemukan ebook "Ketika Indonesia Menaklukkan Dunia" di Kaskus dan mulai saat itu, ia mulai tertarik bermain kembali tanpa menjadi sapi orang lain lagi. Di kehidupan nyata ia adalah seorang engineer elektro, namun keinginan berbisnis membawanya untuk berkembang melalui usaha florist.



- the end -

rgrds,