[eSynes] Kemenangan eHungary dan Pengumuman Admin

Day 900, 02:20 Published in Indonesia Indonesia by Arie dian

Kembali lagi di eSynes edisi 22,kali ini eSynes akan membahas tentang kemenangan ally kita tercinta,eHungary,dan program pemerintah dalam rangka me-revitalisasi keadaan ekonomi kita dengan berbagai cara.

eSynes kali ini juga akan membahas tentang berita internasional lain dan yang paling utama adalah,pengumuman resmi admin terhadap kasus multiple account

siap? mari mulai beritanya



Hotline News

International Hot

Kemenangan eHungary

Setelah kekalahan telak usai peristiwa "Rhone Alps" yang dialami oleh eHungary yang berujung pada hilangnya sebagian besar wilayah mereka,hungary bangkit dan kembali merebut region mereka satu per satu.

Setelah menyelamatkan Central Transdanubia dan Southern Hungary,eHungary kembali berhasil menyelamatkan wilayah Northern Hungary dari jajahan eCroatia.

Hungary berhasil menyumbangkan damage sebesar -3,269,663,sementara pihak eCroatia hanya menyumbangkan damage sebesar +1,312,287,Battle diawali dengan keadaan wall yang dengan cepatnya dibuat menjadi -1.000.000 oleh pihak eHungary dan kawan kawan,dan berkahir dalam keadaan wall sekitar -200.000

dengan rincian damage dari 3 besar negara penyumbang sebagai berikut

Attacker :
Hungary -717,302
Russia Russia -337,356
Indonesia Indonesia -246,671

Defender :
Croatia +236,672
Romania +193,861
Spain +177,899

Seperti yang telah kita ketahui,eHungary adalah saudara kita yang paling tua,hubungan persaudaraan sendiri sudah dimulai dari jaman kekaisaran roma saat negara mereka terjajah sampai saat mereka menjadi negara nomor 1 di dunia

Dan dari rekapitulasi damage diatas,dapat dilihat bahwa keseriusan eCroatia dan pihak EDEN sendiri kurang dalam mempertahankan wilayah eHungary,sepertinya mereka *melepas* region ini,apakah karena mereka sudah tau hasilnya,atau karena ada battle besar lain yang akan dipersiapkan?.

Yang pasti,kita harus berbahagia atas kemenangan ini,tinggal menunggu kapan eHungary akan kembali mengambil wilayah southern great plain dan tentunya,Heilongjiang.

HAIL HUNGARY! HAIL INDONESIA! HAIL PHOENIX!! (and hail magic shell)



Pengumuman resmi admin berkenaan dengan multiaccount (sapi)

Setelah satu bulan terakhir yang penuh dengan insiden *banisasi* yang sedang gencar gencarnya dilakukan oleh mimin kita tercinta,muncul berbagai protes dari kalangan eCitizen mengenai insiden tersebut.

Salah satu yang paling terkenal adalah di ban nya presiden kita,Arya Gunawan,MOFA kita,Ostin,dan ketua partai golkus,Kelapaijo,sehubungan dengan hal itu,admin dengan tegas mengeluarkan klarifikasi tentang proses pen-ban-an.

Official statement on multiaccounts prevention

Dear citizens,

The official channels for communicating with the eRepublik team are: the contact page and the special section in the official forum. We will not take into consideration any other channels (articles, comments, shouts and so on) because it's impossible to follow all of them in all the countries.

We assure you that we are reading all your messages (tickets or forum posts), even if we don't publish an official statement every time.

Here is our official statement regarding the tickets and the forum posts from the last days:

1. We are checking constantly the database information in order to find and penalize illegal accounts creation, on a per view basis or based on your useful reports. The last elections results are a proof that the team is doing a constant work to prevent such activities.

2. During the last weeks we have worked on a set of changes aiming to drastically prevent multiple-accounts creations. Thank you for giving us many suggestions regarding this topic. We will offer complete information about these changes in an eRepublik Insider within one week.

3. As a reminder, any article which debates game mechanics and team's decisions is a disrespect of the 7th eRepublik Law. Please use the contact form or the forum to communicate your suggestions, ideas and problems. Even if it might take longer than expected to receive a response from us, be sure that we read all your messages and we take the proper actions.

Thank you for your helpful support.

Kind regards,
The eRepublik team


Translasi :

pernyataan resmi pada pencegahan multiaccounts

Dear warga negara,

Saluran resmi untuk berkomunikasi dengan tim eRepublik adalah: halaman kontak dan bagian khusus di forum resmi. Kita tidak akan mempertimbangkan setiap saluran lain (artikel, komentar, teriakan dan sebagainya) karena tidak mungkin untuk mengikuti semua itu di seluruh negara.

Kami menjamin Anda bahwa kami membaca semua pesan Anda (tiket posting forum), bahkan jika kita tidak menerbitkan pernyataan resmi setiap waktu.

Berikut adalah pernyataan resmi kami tentang tiket dan posting forum dari hari-hari terakhir:

1. Kami terus-menerus memeriksa informasi database untuk menemukan dan menghukum account ilegal, baik berbasis satu per satu atau berdasarkan laporan Anda. Hasil election terakhir adalah bukti bahwa tim ini melakukan pekerjaan konstan untuk mencegah kegiatan tersebut.

2. Selama minggu-minggu terakhir kami telah bekerja pada sebuah set dari perubahan yang bertujuan untuk mencegah secara drastis penciptaan multiple account. Terima kasih telah memberikan kami banyak saran mengenai topik ini. Kami akan memberikan informasi lengkap tentang perubahan-perubahan dalam Insider eRepublik dalam waktu satu minggu.

3. Sebagai pengingat, artikel apapun yang mendebat mekanika game dan keputusan tim dikualifikasikan sebagai artikel yang tidak menghormati Undang-Undang eRepublik 7. Silakan gunakan formulir kontak atau forum untuk memberi saran, ide dan laporan masalah.mungkin memakan waktu lebih lama dari yang diharapkan untuk menerima respon dari kami, namun kami pastikan bahwa kita membaca semua pesan Anda, dan kami mengambil tindakan yang tepat.

Terima kasih atas dukungan membantu Anda.

Salam,
Tim eRepublik


Setelah melihat laporan di atas,kesimpulannya adalah
1.Admin mengklarifikasikan tindakannya sebagai yang paling benar
2.Admin kerja rodi demi memajukan erepublik
3.Ada undang undang yang melarang kita untuk komplain lewat artikel

Perlu disadari bahwa terkadang,dalam perang melawan multiaccount,admin pun dapat salah,dan ada kemungkinan untuk mem-ban orang yang salah,oleh karena itu,kepada seluruh warga negara diharap tetap mempertahankan azas *tidak ada kebenaran tunggal* dan *praduga tak bersalah*

Bagaimanakah reaksi anda terhadap laporan admin? kalau saya 😑

National hot

Berbanggalah pada media negara kita

Tidak dipungkiri lagi,media adalah salah satu faktor yang membuat roda ke-interaktifan eWorld ini berputar,dari media lah kita tahu,dari media lah terbit konspirasi,dan dari medialah tumbuh benih benih cinta.

ada pepatah mengatakan,negara tanpa media adalah negara tanpa hak bicara,media sendiri memberikan ruang bagi para jurnalis untuk berbagi dan mencurahkan isi hatinya ke dalam kertas kenegaraan ini.

Fungsi media sendiri tidaklah hanya untuk mem-publish berita,fungsi lainnya adalah untuk menerbitkan kosnpirasi,lowongan pekerjaan,serta hal hal lain yang dapat diklasifikasikan sebagai junk maupun spam (itulah tugas MoCI untuk menanggulangi hal hal tersebut xD).

eIndonesia,negara besar dan jaya dengan keberagamannya yang sangat kental,unsur nasionalitas tercermin jelas dalam sanubari eRakyatnya,oleh karena itulah media eIndonesia sendiri ramai dan bervariasi,tersebutlah koran seperti Wander howard foundation,Actadiurna,Pitutur ing pikir,SDSNews,Kerisindo,Makan Koran Ini,dan masih banyak lagi.

Keberagaman media kita sendiri tidak terletak hanya pada namanya,namun terletak pula dalam gaya penulisan dan highlight di tiap koran,ada yang menggaris bawahi hiburan sebagai highlight nya,ada yang menggaris bawahi berita internasional,dan sebagainya.

Dapat dijadikan bahan perbandingan,negara kita adalah salah satu negara dengan media ter aktif,hampir setiap jam ada artikel baru yang masuk dan dinilai berbobot,coba tengok eAussie yang medianya sedang mengalami kemunduran,dan negara lain yang tidak seberuntung negara kita yang mempunyai banyak jurnalis berbakat.

Sedikit berita yang saya dapatkan dari narasumber terpercaya,jurnalis pada masa ini sangatlah beruntung,kita dihadapkan pada masyarakat multikulturalisme yang beragam,tidak seperti dulu,sulit sekali mencari setetes vote dari negara kita ini.

Oleh karena itu,mari bersama kita majukan dunia media eIndonesia,cukup beberapa menit,luangkan waktu anda untuk menulis artikel dan curahkan isi hati anda disana,ingat,media dapat menggerakkan rakyat!!


Rencana Pemutaran Gold oleh pemerintah

Dalam beberapa hari ini,telah diluncurkan beberapa agenda baik itu dari presiden,mentri dalam negeri,maupun mentri ekonomi,rakyat terlihat antusias dengan adanya pemerintahan yang *go public* seperti ini,dan realisasinya pun mulai terlihat

Dalam artikel resmi presiden,telah dicanangkan program donasi mata uang asing ke nilai IDR untuk memperkuat keadaan ekonomi kita,begini mekanismenya

Dana asing yang didonasikan akan ditukarkan dengan gold,hal ini bertujuan untuk menjaga perputaran gold dan juga untuk mendapatkan sumbangan dana tanpa mengeluarkan IDR,perlu diketahui untuk memperbaiki struktur ekonomi kita,diperlukan dana yang besar

Sementara untuk opsi donasi IDR dan Issue money sendiri,pihak kongress masih mendiskusikan opsi mana yang akan diambil.

Dan untuk anggota kongress,harap di vote yes terhadap proposal donate RUB ke account NBI

60 Second Update

Northern Great Plain was conquered by Hungary in the war versus Croatia
A resistance has started in Hunan
Gyeongsangbuk-do was conquered by Japan in the war versus South Korea
A resistance has started in Jeju
A resistance has started in Hainan



Editor Picks

Kali ini editor picks akan menjelaskan tentang fitur Donate

Donate adalah fungsi yang memungkinkan Citizens, Organisasi, atau negara untuk menyumbangkan uang, gold, atau persediaan untuk entitas lain di eRepublik.

Untuk melakukan proses donasi, buka profil citizen/organisasi yang anda tuju,lalu klik kanan pada &quot😉onate". Ini akan memunculkan tab persediaan berlabel "Product" dan tab lain berlabel "money" yang dimiliki oleh account anda.

Donate juga memperhatikan keadaan inventory citizen,jika inventory citizen penuh,maka notification yang memberi tahu bahwa inventory sasaran donate anda penuh akan keluar,dan anda akan dianjurkan untuk melakukan donasi lain waktu

Anda juga dapat menyumbangkan emas / mata uang secara langsung ke negara dan Anda dapat menyumbangkan emas langsung kepada pihak. Warga Negara dan Organisasi.

Setiap Warga Negara dan Organisasi dapat menyumbangkan baik barang atau uang untuk entitas lain.

Pengguna dapat menggunakan drag & drop sistem untuk menyumbangkan produk ke Citizens lain atau Organisasi.

Seringkali fitur donasi disalahgunakan,dengan mendonate barang dari sapi,atau dengan sengaja mendonate uang haram dari account kita ke account target oprasi,hal ini sangat disayangkan karena kita tidak bisa menolak donasi.

Sedang di sisi baiknya,donate dapat digunakan untuk membantu sesama citizen dan mobilisasi bahan logistik dari pemerintah

Admin menegaskan bahwa mereka sedang melakukan revisi dan perbaikan pada sistem donate,dan admin menganjurkan untuk tidak membeli produk langsung pada orang/organisasi,karena masalah yang didapat akan lebih banyak daripada keuntungan

lalu bagaimana kalau saya menjadi korban donasi tidak jelas? segera kirim kembali barang/uang donasi tersebut ke pengirim.



The Lounge

The lounge kali ini akan menceritakan tentang eNikah

eNikah (Harfiah) adalah penambahan huruf E di depan kata nikah,E sendiri berarti erepublik,jadi eNikah adalah Erepublik nikah,atau menikahkan 2 insan eManusia di dunia eRepublik

eNikah membutuhkan satu orang penghulu,yang biasanya bernama ePenghulu[namakorbanlaki2_namakorbanpere mpuan]

eNikah adalah salah satu ritual wajib yang marak dilaksanakan di IRC

saya sendiri pernah menjadi korban eNikah tabrak eLari ~_~

yak sekian lounge yang gak jelas ini

oh iya,kalo saya di ban (biarpun kayaknya ga pernah neko2),saya akan reborn dengan nama ariethesia dian saputri dan menerbitkan koran hellokitty news demi memuaskan pembaca dan antek2 erepindo-talk

sekian



eKursnews

1 GOLD = 37.84 IDR
1 IDR = 0.026 GOLD

Harga gold berangsur turun dari angka 29 ke 26



eIklan Sabun

Setelah usaha sekian lama mengumpulkan gold yang jatuh dari dahan dahan pohon eBaby,dengan bangga saya mengumumkan

Telah didirikan perusahaan Gift eSy-Pil ajaib,bagi yang berminat bisa cek di sini
gaji disesuaikan 🙂



Sekian edisi hari ini,kritik dan saran bisa dikirimkan ke redaksi eSynesthesia news,untuk rubrik iklan,bila yang berminat bisa PM saya,akan saya cantumkan produknya di edisi mendatang (asalkan asli indo dan terjamin aman)
Vote,Sub,dan Comment sangat dihargai 🙂
Dont forget,You can see the color of the sound with eSynesthesia news!