[Sapi Legacy] Chapter 0 - Prologue (Gold Inside)

Day 1,538, 10:34 Published in Indonesia Indonesia by Bond Guevara

Catatan : Tulisan dibawah ini adalah FIKSI semata. Jika ada kemiripan dalam hal nama, lokasi dan sebagainya, saya meminta maaf yang sebesar-besarnya, dan meminta Gold yang sebanyak2nya, untuk menghidupi id sepuh yang sudah lama menggoa ini xD.

Catatan 2 : Kampret juga mimin menyensor nama game2 sebelah,,, error terus jadinya tadi 😛



CHAPTER 0 - PROLOGUE

Hi, saya adalah seorang pemain dari sebuah game simulasi politik (dan perang) bernama eRepublik, saudara dari Cyberepublik, eJaahan, dan DoTA, anak dari pasangan suami istri Tetris dan Pokemon. Dunia eRepublik dikuasai oleh Supreme God bernama Plato, dibantu oleh para pembantunya yang disebut Admin. Plato menciptakan alam semesta, langit, bumi beserta isinya, daratan yang terbagi atas negara-negara yang terbagi lagi menjadi region-region beserta apa yang dihidupinya, pola kehidupan, akal, nafsu, dan yang terakhir, kita manusia.

Saya sendiri sebelum lahir dan hidup seperti sekarang ini, saya pernah hidup sebagai makhluk berkaki empat yang dikenal sebagai Sapi. Sapi adalah makhluk terlarang di dunia eRepublik, disegel sendiri oleh Plato dengan bantuan Hokage ke-4 di Underground World, dunia kematian jauh dibawah tanah tempat bersemayamnya musuh bebuyutan Plato, Hades. Segel itu sendiri terletak di pintu gerbang Underground World, di titik terdalam sebuah gua bernama Cave of the Sorrow, tempat bersemayamnya para manusia gua yang menjauhkan dirinya dari kehidupan dunia eRepublik, dijaga oleh pasukan anjing berkepala tiga yang disebut Cerberus. Para Sapi dipenjarakan oleh Plato disebabkan ulah mereka yang berbuat kerusakan dan bencana di muka bumi. Bahkan Rajanya sempat mengacau di Gunung Olympus, tempat bersemayamnya Plato dan membunuh sejumlah Admin. Kekuatan magisnya yang sangat besar membuat Sapi konon mampu mebunuh Plato itu sendiri. Belum diketahui alasan mengapa Plato mampu mengurung mereka, tapi yang jelas saking takutnya Plato akan kebangkitan kembali kekuatan para Sapi, Plato memerintahkan para Adminnya untuk menembak mati para Sapi yang melarikan diri dari penjara itu beserta pembebasnya. Para penduduk eRepublik yang tidak takut dengan ancaman Plato datang ke gua ini untuk meminta pesugihan dan jabatan dengan membebaskan para Sapi untuk memanfaatkan kekuatannya demi kepentingan pribadi dan golongan, dikenal juga sebagai penganut Ilmu Hitam atau Dark Magician.

Diantara Dark Magician tersebut adalah Syafei, seorang mantan presiden, tanker, God of War pertama dari negeri kepulauan selatan nan jauh disana bernama Indonesia. Ia membebaskan saya dan sejumlah rekan saya untuk membantunya memenangkan pemilihan Kongres saat itu. Namun para Admin segera tanggap atas situasi ini dan membunuh Syafei dan para Sapi-nya, termasuk saya.

Terkatung-katung sebagai arwah di Underground World dan menahan rasa malu dari para Sapi lainnya, saya justru mendapat pertolongan dari Hades sendiri dan menghidupkan saya, bukan sebagai Sapi, namun menjadi seorang manusia seperti sekarang dan membantu saya keluar dari Underground World, namun dengan satu amanat dari Hades, membunuh Plato dan membebaskan dirinya dan para Sapi untuk menguasai dunia eRepublik. Entah apa yang membuat Hades sampai menjadikan saya tangan kanannya di dunia eRepublik, namun satu yang pasti saya kemudian pergi menuju tanah air Pembebas saya sesuai wasiat terakhirnya, ke Indonesia.

Bersambung

Ada lomba bagi saudara-saudara.

Tugasnya, carilah nama yang tepat bagi sang karakter Utama dalam fanfic ini, terserah cowok atau cewek, beserta alasan dan perwatakannya.

Syarat:
1. Bukan nama TS ataupun hal2 yang mengandung unsur TS. Boleh mengambil nama id lainnya. Tapi harus tetap ada alasannya.

Batas waktu sampai Rabu, 8 Feb 2012 jam 7.00 WIB.

Hasil lomba akan diumumkan melalui artikel Hari Rabu pukul 12.00 WIB.
Pemenang yang beruntung akan mendapatkan 5 G

Namun sang pemenang ditantang untuk membuat Chapter selanjutnya dari fanfic ini dengan karakter yang ia buat sendiri. Diharapkan sesuai usul dari Given agar diberi visualisasi gambar supaya fanfic tak terasa membosankan.

Batas waktu chapter fanfic terbaru sampai Senin depan

Fanfic chapter selanjutnya yang terbit dari pemenang akan dihargai 10 G tambahan dari TS sehingga total menjadi 15 G

Dan ada kemungkinan saya akan menambah hadiah, dan juga kemungkinan adanya donatur.

Selanjutnya penulis fanfic selanjutnya diharapkan untuk memberi kuis dan melemparkan tanggung jawab membuat fanfic chapter selanjutnya ke sang pemenang kuis,, nominal hadiah terserah.

Target fanfic bersambung kali ini sebanyak 16 Chapter. Lebih dari itu lebih bagus. Itu artinya fanfic ini akan berlangsung kurang lebih 4 bulan sejak sekarang. Lama bukan.

Jika fanfic bersambung ini gagal direlease perminggunya, saya tidak akan menuntut apa2 dari kalian. Saya cuma akan sangat2 KECEWA jika sampai macet bahwa kalian sebagai komunitas eRepindo yang KATANYA Kompak dan rela membantu sesama tidak dapat membuktikan kekompakan dan keikhlasannya. Dan saya sendiri tak tahu harus berbuat apa untuk menarik gold saya kembali, biarkan saja kepeng itu termakan dengan rasa sakit di dada

Saya harap untuk kedepannya, fanfic ini bukan karya saya saja,, namun karya dan proyek besar seluruh komunitas eRepindo, menyamai bahkan melampaui karya novel sang pujangga kita, Wonder Forward, dan dapat digunakan untuk menarik nubi2 lebih banyak lagi. Saya menymbangkan gold ini untuk proyek besar kita semua dan saya harap kalian mampu meneruskan gold saya untuk membangun sebuah mahakarya kita bersama. Jujur bukan saya sombong, uang saya hanya sekitar 19 G dan saya menyisihkan 15 G ini hanya untuk proyek yang sia2 macam ini jika kalian tidak meneruskannya



Thx untuk kerjasama kalian semua. Jangan lupa VCS artikel ini sampai ke langit ketujuh ya 😃 Saran terhadap fanfic ini juga dipersilahkan 😃 saya hanya berusaha menghidupkan kembali dunia media eIndo..