[PG:ITA] BANDUNG DAN KEHIDUPANKU DI THE NEW WORLD

Day 2,012, 23:19 Published in Indonesia Indonesia by Allea230112

Mindanao - Indonesia, 25 Mei 2013

Assalamu Alaikum Wr.Wb.
Hello Indonesia …

Tidak terasa… tepat hari ini tanggal 25 Mei 2013 eusiaKu genap 16 bulan sejak kelahiranKu di New World 25 Januari 2012 silam. Allea230112 itulah diriKu… terlahir di Real world pada tanggal 23 Januari… tepat dua hari setelah ultahku yang ke… ditahun 2012. Aku terperosok melalui ruang-waktu eLahir the New World dengan bertelanjang kaki, dirumah mungil an sederhana ini.


Pondok indah tempat aku di eLahirkan



Sambutan hangat dari orang No.1 di negeri ini “loco boy” membuatKu terperangah. Begitu pentingkah diriKu sehingga kelahiranKu disambut oleh Presiden eIndonesia? Padahal Aku sadari bahwa Aku adalah orang biasa yang terlahir di tempat sederhana jauh dari keramaian dan hiruk-pikuk kota metropolitan Bandung. Akan tetapi, Bingung… Gundah… Risau… dan Khawatir terus merasuki hari2Ku diawal ekelahiranKu di dunia yang sangat asing ini, hingga akhirnya Ku usahakan melupakan eDunia ini.


Bingung, gundah, risau bercampur aduk diawal eKelahiranKu

Tujuh bulan setelah ekelahiranKu kutemukan se-cercah harapan yang membuat tekadKu semakin kuat melanjutkan eHidupKu. Aku harus kuat..!!! Aku harus eksis..!!! HidupKu hanya sementara dan singkat sehingga Aku harus memberi makna di eKehidupan ini, begitu bisikan dari hati terdalamKu.


Cahaya penerang eKehidupanKu

“Resopa Temmangingngi Namalomo Naletei Pammase Dewata” Itulah motto hidup yang Aku pegang kuat.
Berbekal semangat tersebut aku bergabung di AbeRI untuk menimbah ilmu, mempelajari liku2 the New World. Bahkan Aku harus berganti eWarga Negara ke Macedonia dan Serbia agar Aku bisa menyatu dengan Dunia Baru ini.



Kota Bandung dengan pesonanya membuatku semakin asik berlama-lama saat didepan laptop dengan www.erepublik.com/en. Apalagi disaat mengalihkan pandangan melalui jendela kamarKu, membuatKu semakin betah memainkan ekehidupanKu ini.


View Bandung terlihat dari pondok sederhana-Ku

Ya… Kota Bandung dengan nilai history-nya yang tinggi, dengan pariwisatanya yang beraneka ragam, dengan kulinernya yang nikmat dan kearifan masyarakatnya yang tiada tara… menjadi saksi kuatnya tekadKu untuk eksis di New World.


Gedung Sate sebagai salah satu bangunan bersejarah di KotaKu dengan ciri khasnya berupa ornamen tusuk sate pada menara sentralnya. Gedung Sate mulai dibangun tahun 1920 pada masa Hindia Belanda dan dinamai Gouvernements Bedrijven (G😎. Peletakan batu pertama dilakukan oleh Johanna Catherina Coops puteri sulung Walikota Bandung pada tanggal 27 Juli 1920. Gedung berwarna putih ini masih berdiri kokoh namun anggun dan kini berfungsi sebagai gedung pusat pemerintahan Jawa Barat


Lapangan Gasibu: Pada zaman Belanda lapang ini bernama Wilhelmina Plein terletak persis di seberang Gedung Sate. Awalnya lapangan ini sering dijadikan tempat latihan sepak bola, sehingga berganti nama menjadi Lapangan Gabungan Sepak Bola Indonesia Bandung Utara atau yang sekarang kita kenal GASIBU.

Bersama teman-teman dan keluargaKu kujelajahi setapak demi setapak Kota Bandung dan sekitarnya.


DAGO car free day di setiap hari minggu; Nama Dago berasal dari bahasa sunda yang artinya "menunggu=dagoan". Pada zaman penjajahan Belanda, penduduk di daerah utara Bandung memiliki kebiasaan untuk saling menunggu untuk pergi bersama-sama ke kota, rute yang ditempuh menuju kota melewati daerah yang masih tergolong sepi dan rawan binatang buas, terutama di daerah hutan di sekitar terminal Dago sekarang.


Berwisata sambil sasapedahaaaan di Kebun Teh. Salah satu obyek wisata yang relatif menjadi ajang untuk olah raga sepeda dan motocross adalah wilayah sekitar perkebunan Teh Bukit Unggul. Wisata bukit unggul berada disebelah utara kota Bandung nan dingin. Ada dua jalur yang dapat kita tempuh untuk mencapai tempat ini. Jalur pertama melewati Lembang terus ke arah Maribaya dilanjutkan terus melewati jalan mendaki menuju perkebunan Teh Bukit Unggul. Jalur kedua, melalui pertigaan Masjid Agung Ujung Berung ke arah kiri dan naik terus ke atas (Melewati Kompleks Perumahan Allea, xD).


Pas di warung Waduk Bukit Unggul ketemu dengan para Crosser. Ternyata banyak sekali penggemar motor trail yang bertualang ria di seputar perkebunan teh bukit Unggul. Kebanyakan mereka dari komunitas Trail seputar kota Bandung. Jika anda berminat, bisa bergabung dengan klub-klub petualang tersebut.


Indahnya Kawah Putih Ciwedey (Untuk mencapai Kawah putih dapat ditempuh dengan kendaraan dari Bandung sekitar 2 jam, kalo ngga macet); Gunung Patuha di daerah Bandung Selatan dianggap oleh masyarakat sekitar Ciwidey sebagai gunung tertua. Nama Patuha konon berasal dari kata Pak Tua (Sepuh). Lebih dari seabad yang lalu, Puncak Gunung Patuha dianggap angker oleh masyarakat setempat sehingga keberadaan dan keindahan alamnya tidak diketahui orang. Menurut keterangan, Gunung Patuha pernah meletus pada abad X dan menghasilkan Crateratau kawah, kemudian pada abad XII kawah di sebelah kirinya meletus pula, yang kemudian membentuk danau yang indah. Cerita dan misteri tentang Kawah Putih terus berkembang dari satu generasi masyarakat ke generasi masyarakat berikutnya. Pada tahun 1837, seorang Belanda perankan Jerman bernama Dr. Franz Wilhelm Junghuhn mengadakan perjalanan ke Bandung Selatan. Ketika sampai di kawasan tersebut, Junghuhn merasakan suasana yang sangat sunyi dan sepi. Tak seekor binatang pun melintas di situ. Hingga kini mereka masih percaya bahwa Kawah Putih merupakan tempat berkumpulnya roh para leluhur. Bahkan menurut kuncen Abah Karna yang sekarang berumur ± 105 tahun di Kawah putih terdapat makam para leluhur, diantaranya: Eyang Jaga Satru, Eyang Rangsa Sadana, Eyang Camat, Eyang Ngabai, Eyang Barabak, Eyang Baskom dan Eyang Jambrong. Salah satu puncak Gunung Patuha, Puncak Kapuk, dipercaya sebagai tempat rapat para leluhur yang dipimpin oleh Eyang Jaga Satru. Franz Wilhem Junghuhn kini sudah lama tiada, namun penemunya yang dikenal dengan nama Kawah Putih masih tetap anggun mempesona sampai saat ini.

Jika sudah puas foto2 dan menikmati indahnya Kawah Putih jangan lupa mampir juga ke Pemandian air Panas Walini


Letaknya tidak jauh dari Kawah Putih, Walini yang terkenal dengan perkebunan teh-nya juga terdapat pemandian air panas, yang memanfaatkan melimpahnya sumber air panas alam. Disini kita dapat berenang serta berendam air panas di kamar tertutup, kalau mau nginep juga banyak villa di sekitarnya.


Fenomana alam Tangkuban Perahu; adalah salah satu gunung yang terletak di Provinsi Jawa Barat. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Parahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter. Asal-usul Gunung Tangkuban Parahu dikaitkan dengan legenda Sangkuriang, yang dikisahkan jatuh cinta kepada ibunya, Dayang Sumbi. Untuk menggagalkan niat anaknya menikahinya, Dayang Sumbi mengajukan syarat supaya Sangkuriang membuat perahu dalam semalam. Ketika usahanya gagal, Sangkuriang marah dan menendang perahu itu sehingga mendarat dalam keadaan terbalik. Perahu inilah yang kemudian membentuk Gunung Tangkuban Parahu (udah pada tau ya cerita lengkapnya xD).


Indahnya Kota Bunga Puncak



Walaupun sebagian besar eKehidupanku berlangsung di Bandung, akan tetapi karena schedule RL-ku tidak menentu terpaksa New World-pun Aku bawa kemana2. Termasuk kerja keras yang harus Aku lakukan untuk mencari dan membina Generasi penerus eIndonesia


Mensosialisasikan erep ama Om2 di kantor


Menculik beberapa anak SD untuk diajarin maen eRepublik

Dan ini-pun akan Aku lakukan jika memang harus Aku lakukan demi eKehidupanKu


Minta tolong kakek hanya sekedar WnT saat lagi di luar kota n blank spot

Kecintaan pada Indonesia menjadi alasan kuat sampai hari ini Aku masih ada di New Wolrd. eIndonesia dengan keramahan dan rasa kekeluargaan membuatKu merasa New World menjadi kehidupan keduaKu. Respect player luar Indonesia-pun membuat terhadap eIndonesia membuatKu bangga menjadi bagian dari eIndonesia. Akhirnya Aku harus mengucapkan “Terima kasih dan Resfectfully” kepada eGod Plato yang menghadirkan media ini. Sedikit ataupun banyak media ini telah menghadirkan warna tersendiri dalam trace kehidupanKu.

Salam Hangat,

Allea
follow me |Server Rizon #GOLKUS|Twitter-GOLKUS|Twitter-KuliBata|Kaskus-GOLKUS|FB-GOLKUS|

p.s.
Terima Kasih Kepada:
Keluarga Besar eIndonesia
“I love you, not because of what you have but because of what I feels.. I care for you, not because you need care but because I want to.. I’m always here for you, not because i wan’t you to be with me but because i want to be with you..”

Keluarga Besar eMacedonia
“I loved you once, I love you still, I always have, I always will…”

Keluarga Besar eSerbia dan Ratnici eSrbije MU
“I love you in the morning, in the middle of the day, in the hours we are together, and the hours we are away…”

Keluarga Besar ABeRI
“Before I came to you my world was so dark, at first you were my candle to guide me, my bulb to see, and now you have become my sunlight, you give me warmth and comfort and now I never have to be in the darkness ever again!!! Thank you All…!!!”

Keluarga Besar GOLKUS
“I love you more than any word can say … I love you more than every action I take … I’ll be right here loving you till the end…”

Dan Teman-teman terbaikku di New World “You are the sun in my day, the wind in my sky, the waves in my ocean and the beat in my heart… I Love You All”


http://www.erepublik.com/en/article/-ini-partaiku-indahnya-menjadi-keluarga-golkus-2265609/1/20
http://www.erepublik.com/en/article/-mu-tournament-update-06-22-time-left-2264580/1/20
http://www.erepublik.com/en/article/-golkus-proker-menuju-esenayan-2264054/1/20
http://www.erepublik.com/en/article/-eng-sr-ind-food-n-weapon-for-young-players-2186629/1/20
http://www.erepublik.com/en/article/-eindonesia-vs-ecroatia-thank-039-s-to-allies-2177223/1/20

My Special Picture:
http://prntscr.com/rqi1a
http://prntscr.com/vih2k
1828 : http://prntscr.com/kaplu
1884 : http://prntscr.com/16wq2x
1884 : http://prntscr.com/16wq9s
1885 : http://prntscr.com/16wqhu
1888 : http://prntscr.com/16wqsp
1891 : http://prntscr.com/16wr4y
1891 : http://prntscr.com/16wrak
1991 : http://prntscr.com/16ws6f
1991 : http://prntscr.com/16wsg4
1991 : http://prntscr.com/16wsit
1991 : http://prntscr.com/16wstx