[lalilulelo] Kedatangan yang dinanti-nanti

Day 1,062, 23:46 Published in Indonesia Indonesia by Phantom Pain

"hhh.. memang melelahkan pekerjaan di hari senin"

Begitulah keluh kesah saya ketika melihat pekerjaan yang masih menumpuk di meja, apalagi di hari yang cukup mendung membuat hati saya berat untuk menyelesaikan semuanya. Lalu kulihat jam di dinding yang menunjukkan pukul 1.13.

"wah saatnya istirahat", kataku sambil merenggangkan tubuh.

Saya pun bermaksud untuk berjalan keluar ruangan menyusul teman-teman saya yang sudah terlebih dahulu meninggalkan ruangan untuk istirahat. Tapi di ujung ruangan, saya melihat komputer yang masih menyala. Tergelitik hati saya untuk memakai nya dan membuka lembar hidup saya di dunia maya, tepatnya eRepublik.

Ketika saya membuka halaman utama, saya dikejutkan dengan event yang terjadi di eIndonesia.

USA attacked Southern Thailand, Indonesia. Fight for your country

Wow!! Beneran datang ini... tak terasa badan pun mengejang dan kelelahan akibat pekerjaan hilang rasanya.

Seolah tidak percaya sambil kegirangan, saya memeriksa beberapa koran mengenai hal ini dan saya mendapati instruksi dari presiden. Terlebih lagi, perintah pun sudah diturunkan dan sudah kewajiban saya untuk mematuhi perintah tersebut.



Namun, saya teringat dengan artikel seorang warga eIndonesia yang namanya hampir sama dengan nama RL saya bahwa ada kemungkinan eUSA hanya lewat saja dan menyerang Serbia.



Tapi, saya tetap keras kepala dan mencari tahu langsung ke eUSA sendiri dan berharap kalau serangan itu lebih tertuju kepada eIndonesia. Ternyata tidak pakai waktu yang lama, saya mendapatkan kisi-kisi dari POTUS nya sendiri kalau serangan akan tertuju ke eIndonesia.

Saatnya telah tiba, yang dinanti-nantikan oleh saya karena serangan ini akan menguji kekompakan, kebersamaan dan kekuatan bangsa eIndonesia. Terlepas dari hasil nanti yang menentukan kita kalah atau menang, saya mengajak rakyat eIndonesia untuk merapatkan barisan untuk menghadapi ujian yang ada di hadapan kita. Saya pribadi akan mengerahkan seluruh idr, gold dan wellness saya apabila situasi membutuhkan.

Dan untuk ABeRI, ayo kita merah-putihkan medan perang dengan seragam kita, tunjukkan kalau kita itu tidak bisa diremehkan. Saya bangga menjadi salah satu anggota komunitas yang kompak dan ramai sepanjang eHidup saya. Khususnya BG2 ("kuburan" saya 😛), ayo kita ramaikan "kuburan" ketika eUSA datang. Sesulit apapun medan perang yang kita hadapi, we will fight to the bitter end.


ABeRI BG-2 divisi baja taktis mulai memobilisasi tank-tanknya

Tak terasa, waktu sudah menujuk pada pukul 2.10. Wah waktu istirahat ku habis oleh pembuatan artikel ini. Aneh nya tidak ada rasa penyesalan di dalam hati, yang ada rasa puas karena sudah mengutarakan apa yang ada di hati ini. Sudah waktunya kembali ke meja kerja karena komputer ini mau dipakai. Untuk rekan-rekan dan komandan BG-2, sampai jumpa nanti malam.

Hormat senjata


Heinz Wilhelm Guderian
Former member of Kampfgruppe 42
Member of BG-2 Tactical Armor Division "Nusantara"

Hail eIndonesia
Hail ABeRI
lalilulelo