-=Edukasi=- Untuk Pendatang Baru

Day 851, 05:52 Published in Indonesia Indonesia by ijnapanji


Halo!!

Selamat datang di Erepublik, dan selamat bergabung buat kawan-kawan yang telah membaca tulisan saya ini. Bingung harus ngapain? Dan pastinya banyak pertanyaan seputar erepublik ini, silakan alamatkan pertanyaan-pertanyaan anda kepada saya melalui PM, atau datang ke IRC. Oke untuk awal perjumpaan kita, saya telah sedikit membuat rangkuman tanya jawab tentang apa saja yang biasa ditanyakan para pemain baru kepada saya, semoga membantu..



1. Saya baru bergabung, Erepublik itu apa dan gimana cara mainnya?

Saya pribadi menyebut erepublik sebagai sebuah game strategi berbasis web. Game yang menawarkan banyak pengalaman seru nantinya. Cara mainnya cukup mudah, cukup luangkan waktu kamu untuk login dan mengurus karakter yang kamu buat, 10-15 menit perhari adalah waktu minimalnya, selebihnya kamu bisa melakukan banyak hal di IRC untuk bertemu teman-teman lain dalam komunitas Erepublik Indonesia.



2. Okay, saya udah gabung nih, udah login, harus ngapain dong?

Pertama, cari kerja.
Klik My Place – Company (dari halaman Home kamu), lalu Find a Job.
Banyak pilihan kan, nah disitu menentukan skill kerja yang bakal kamu tekuni nantinya, ada Manufacturing – Land – Construction, pilih salah satu sesuai selera (disarankan Construction untuk saat ini). Setelah ada pernyataan “employed”, tinggal klik Work. Work ini akan menambah skill kerja kamu setiap hari, dan juga IDR kamu, karena gaji dibayarkan perhari.

Kedua, upload avatar.
Klik My Place – Profile, lalu cari tulisan edit profile. Upload avatar dari hardisk kamu. Narsis ato gak narsis terserah, yang penting upload dulu, soalnya upload avatar pertama ini dapet experience points buat naik level.

Ketiga, Latihan.
Klik My Place – Training Grounds. Lalu klik Train. Nah kalo train ini menambah Strength kamu setiap hari, strength, wellness, level, qualitas senjata yang digunakan dan rank (pangkat) mempengaruhi damages yang kamu hasilkan setiap perang nantinya. Train pilih yang paling kiri ya, yang standard training, kalo yang lain-lain itu pake gold, mahal dan sayang juga goldnya.

Keempat, Perang.
Dari training ground tadi, cari tulisan “Battles you can fight in”. Kalo ada perang kamu bisa perang hari itu juga, klik pada battle yang sedang berlangsung. Lalu fight! Tapi… jangan keburu nafsu, cukup 5 kali saja, karena hospital hanya mengembalikan wellness kamu maksimal sebesar 50wellness setiap harinya. Jadi Fight 5 X, lalu heal.

Kelima, beli makanan!
Makanan ini akan menjaga wellness kamu setiap harinya. Jadi pastikan selalu ada makanan di inventory kamu sebelum ganti hari (pukul 14.00wib). Klik Market – Marketplace. Gunakan uang yang diberikan pada saat pertama kamu daftar untuk membeli makanan. Disarankan untuk tidak membeli makanan Q1 saat ini, beli yang Q2 atau Q3 (kalo cukup uangnya). Beli 2 atau 3 saja dulu untuk awal, nanti uang kamu kan pasti nambah setiap hari. Setiap ganti hari food dengan kualitas tertinggi akan otomatis dikonsumsi oleh karakter kamu.

Keenam, join IRC.
Disana kamu akan menemukan banyak pemain yang senasib dan seperjuangan dengan kamu, jadi gak bakal berasa sendiri di eWorld ini. Bisa tanya-tanya macem2, bisa ngobrol2, ato juga cari jodoh kalo kamu beruntung. Dijamin ga nyesel, join IRC sekarang juga.

LALU, CARANYA MASUK IRC?

1. Untuk cara paling mudah, gunakan Mibbit atau untuk lebih cepat lagi tinggal klik disini
2. Download xChat di [url=www.http://xchat.org/files/binary/win32/xchat-2.8.7f.exe]sini[/url]
3. Download mIRC di sini
4. Install add-on Chatzilla untuk anda yang menggunakan browser Mozilla di sini

Setting IRC Client anda dengan Server : irc.rizon.net Lalu masuk ke channel #mentornubi atau #frontal



3. Ehmm,, boleh gak fight lagi setelah ke hospital tadi? biar cepet naik level..

JANGAN! Kamu cuma bisa menggunakan hospital sehari sekali, itu pun setelah berperang. Jadi sabar ya, masih ada hari esok menanti kamu. Kendalikan semangat kamu untuk tetap menjaga wellness char kamu pada angka 90-an. Wellness kamu juga menentukan tingkat produktifitas setiap kamu kerja, jadi manajer kamu ga dirugikan gaji kamu nantinya.



4. Koq gaji saya kecil banget tapinya? Kapan kayanya kalo gini?

Hehehe, sabar.. Semua juga begitu pada awalnya, kan baru bergabung, skill kamu masih rendah. Kerja di pelatihan adalah solusi yang tepat untuk meningkatkan skill kerja kamu, karena itu perusahaan yang disubsidi pemerintah. Nah, begitu sampai level 6 ntar kamu bakal dapet 5 Gold. Gold itu mata uang internasional di eWorld ini, bisa dituker di Market – Monetary Market. Sesuai mata uang yang berlaku di negara kamu sekarang. Kamu bisa kaya nanti, merintis usaha ketika udah sampe level 11, sekarang kumpulin dulu modalnya..
Gold bisa didapat dengan berbagai cara, Hard Worker (kerja 30 hari berturut-turut), Super Soldier (mencapai STR 5 dan kelipatannya), Invite Friends (Community - Invite Friends). Sebar link referal kamu kepada teman-teman, dan dapatkan 5 gold setiap teman yang kamu undang mencapai level 6.



5. Gimana caranya naikin wellness saya? Koq perasaan turun terus tiap hari?

Dengan beli makanan yang berkualitas tentunya, juga dengan House (Rumah). Dan memang mahal untuk pemain baru, tapi jangan khawatir normalnya kamu akan kehilangan 1 wellness setiap hari dengan mengkonsumsi food q2, soalnya Work itu mengurangi 1 wellness dan Train mengurangi 1 wellness. Fight -10 wellness, tapi kamu kan bisa ke hospital setelahnya. Gini aja saya kasih tools untuk kamu mengkalkulasi wellness yang kamu dapatkan setiap hari ya.. Kamu juga bisa minta suntikan gift dari temen-temen di IRC atau ke depsos, setiap hari kamu bisa menerima maksimal 10 wellness dari gifts.



6. Eh.. koq ada rumah ya? Rumah itu buat apa? Beli dimana?

House (rumah) itu memiliki fungsi yang sama dengan food, menjaga wellness, tapi tidak dikonsumsi setiap hari, dia akan tetap ada. Makanya kalo kamu jalan-jalan ke marketplace, trus liat harga rumah pasti mahal kan. Nah solusinya, sekarang nabung dulu, buat beli rumah nanti kalo level udah agak tinggi, jadi kamu bisa hemat pengeluaran kamu untuk beli food setiap hari nantinya.



7. Saya bisa gak pindah negara?? Mau jalan-jalan gitu… Caranya gimana?

Bisa dong, begitu uang kamu cukup. Dan skill kerja kamu udah lumayan (skill 3), kamu bahkan bisa kerja di luar negeri, jadi TKI disana, dan bawa pulang gold ke negara kita nantinya (tuker mata uang asing di monex dengan gold, jangan tuker gold kamu dituker jadi mata uang asing). Cukup beli Moving Ticket di Market – Marketplace, lalu pindah negara dari halaman profile kamu (My Place - Profile), klik tulisan “change“ di bawah Location kamu, pilih deh mau ke negara mana. Tapi kamu ga bisa pindah ke negara yang ada perang sama Indonesia, harus ke negara sahabat atau negara yang netral, yang ga ada Open War.



8. Partai itu apa? Koq saya masuk IRC ditanyain mau masuk partai mana ya?

Partai politik pasti maksudnya. Sama seperti di Indonesia yang asli, karena game ini bisa dibilang miniatur dari negara aslinya, maka ada fitur-fitur politik seperti elections, congress member, dan partai-partai politik. Masuk ke dalam suatu partai adalah pilihan karir untuk berkarir di bidang politik aktif, jadi selektiflah dalam memilih rekan-rekan seperjuangan kamu, pilih partai yang benar-benar memberi kenyamanan untuk kamu. List partainya bisa kamu liat di My Place – Party, lalu klik Join party, ada 7 partai aktif di eIndonesia saat ini. Coba aja mampir-mampir ke rum IRC masing-masing partai itu.



9. Cara buat artikel kayak gini gimana? Saya juga pingin nulis-nulis sesuatu dong..

Kamu bisa membuat newspaper setelah kamu mencapai level 8, dan akan mengorbankan 2 Gold untuk sebuah kebebasan berekspresi dalam menulis di sepanjang eHidup kamu di eWorld ini. Klik di My Place- Newspaper, lalu create a newspaper. Jadi deh!
Untuk referensi menulis kamu bisa membaca koran-koran milik teman-teman yang lain, ketentuan menulis dari Admin dan juga Peraturan Media Indonesia. Ingat, jangan menulis hal-hal yang tidak berhubungan dengan erepublik, apalagi copy paste berita dari berita-berita asli di Indonesia. Ini newspaper erepublik, jadi berita-beritanya yang berhubungan dengan erepublik yah.. 😉



10. Hmm, penasaran nih, boleh tanya gak sapi itu maksudnya apa ya?

Sensitif nih soal ini,, sapi itu istilah akun lain dari karakter kamu. Akun kedua, ketiga, keempat, dst.. Membuat akun lebih dari satu di erepublik itu ilegal, dan admin akan menindak tegas hal ini, kamu bisa dibanned kalo ketahuan. Baca di wiki tentang peraturan dasar erepublik. Jadi buat akun satu aja cukup, menabung dan jadi kaya dengan kreatifitas kamu, bisa koq dan sudah banyak yang membuktikan. Tapi jika kamu ingin terjun ke lembah hitam ini, itu juga pilihan, asal bermain cerdas dan aman. Saya ga bisa kasih tau caranya tapi, hehehe..


Vote Dong Biar Pada Baca

Baik segitu dulu mungkin untuk kesempatan kali ini, jangan lupa vote dan subscribe (koran ini kalau anda suka) kalau ada waktu lebih mungkin saya akan membahas lebih lengkap lagi tentang fitur-fitur lain secara detail dalam format tanya jawab seperti ini nantinya. Untuk sementara kalo ada yang kurang jelas bisa tanya saya di IRC koq, langsung aja klik tombol orange di bawah ini.

http://tinyurl.com/ircfrontal">IRC FRONTAL



http://teszt.kuszinet.hu/stat.php?mini=1">

Biro Pelayanan Masyarakat Front Pancasila

Anies Baswedan