[Depsos] Lomba 17 Agustusan

Day 635, 06:53 Published in Indonesia Indonesia by vrya


Pertama, sebelum membaca artikel ini, diharapkan memvote artikel ini agar dapat dibaca oleh seluruh warga eIndonesia.

Kedua, Depsos menghimbau kepada seluruh warga eIndonesia untuk memakai avatar ini diatas selama bulan Agustus ini 🙂
Klik disini untuk gambar yang lebih jelas

Selain itu, untuk membawa kemeriahan HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke-64 kedalam eRepbulik, kami mengadakan berbagai lomba yang akan dilaksanakan di game eRepublik.

Beberapa lomba tersebut adalah:

========================
Lomba TekaTekiSilang
========================
Teknis dan soal perlombaan bisa dilihat di artikel ini.

========================
Lomba Pantun Berbalas
========================
Teknis perlombaan:
1. Peserta harus berumur diatas 1 bulan, dan ber-citizenship eIndonesia.
2. Lomba ini akan dilaksanakan di IRC, semua peserta harus bekumpul di satu room dan langsung berbalas pantun saat tanda mulai telah dikatakan.
3. Peserta harus mendaftarkan diri di sini, seblum mengikuti lomba tersebut. Bagi yang mendaftar setelah lomba dimulai, pendaftar tersebut tidak akan diikut sertakan.
4. Tiap peserta diperbolehkan mengikuti semua lomba Depsos yang lain. (termasuk lomba-lomba yang diadakan Mendagri)
5. Poin-poin yang dinilai:
- Kekreatifan dalam membuat pantun
- Ketepatan dalam membalas pantun lawan
- Kemampuan untuk membalas pantun lawan

6. Pelaksanaan Lomba dimulai pada tanggal 22 Agustus 2009 pukul 21:00 WIB di channel #depsos
7. Pengumuman Lomba akan dilaksanakan pada tanggal 3 September 2009
8. Hadiah yang akan didapatkan oleh pemenang*:
- Juara 1 : 300 IDR + 1 House Q3
- Juara 2 : 200 IDR + 1 House Q3
- Juara 3 : 150 IDR + 1 House Q3

9. Satu citizen hanya boleh mengirimkan 1 kali formulir pendaftaran. SAPI DILARANG IKUT SERTA !!

*Dapat berubah jika juri menghendaki

Saran dan kritik dalam pelaksanaan program ini juga kami tunggu. 😛

=============================
Lomba Pembuatan Signature Forum
=============================
Contoh Signature:

Kik disini untuk gambar yang lebih jelas

Teknis perlombaan:
1. Peserta harus mempunyai citizenship eIndonesia.
2. Peserta harus mengirimkan Signature buatannya ke feryseal@gmail.com dengan format:
- Subject: [Depsos] Lomba Siggy
- Nama di eRepublik:
- Link profile:
- Signature:

3. Tiap peserta diperbolehkan mengikuti semua lomba Depsos yang lain. (termasuk lomba-lomba yang diadakan Mendagri)
4. Penilaian dilakukan oleh juri.
5. Pendaftaran Lomba dimulai pada saat ini juga, dan ditutup pada tanggal 30 Agustus 2009 13:59 WIB
6. Pengumuman Lomba akan dilaksanakan pada tanggal 3 September 2009
7. Hadiah yang akan didapatkan oleh pemenang*:
- Juara 1 : 440 IDR + 5G + 1 House Q3
- Juara 2 : 300 IDR + 5G + 1 House Q3
- Juara 3 : 205 IDR + 2G + 1 House Q3

8.Signature boleh dalam bentuk kalimat maupun gambar.
9. Satu citizen boleh mengirimkan lebih dari 1 kali. SAPI DILARANG IKUT SERTA !!


*Dapat berubah jika juri menghendaki

Saran dan kritik dalam pelaksanaan program ini juga tetap kami tunggu. XD


Terima kasih,
Menteri Sosial,

http://www.erepublik.com/en/citizen/profile/1486437>vrya


AYOO... Ikuti Lomba ini !! Dapatkan Rumah Q3 !!!
Beberapa Link yang perlu anda baca:
Tutorial Untuk Pemula
Bergabunglah dengan komunitas eRepublik Indonesia
Koran Padepokan Warga Baru