[BAKSOS EREPINDO] Rapat II

Day 1,714, 00:12 Published in Indonesia Indonesia by Irvan Putra

Halo semuanya kk-kk teman sepermainan,

Langsung saja, kemarin malam ada rapat lagi dihadiri oleh Strangers (ketua panitia yang barusan survey lokasi bakti sosial), Dendi Uzumaki (koordinator acara, yang menemani Strangers survey), vandeput (saya sendiri), nr70 (koordinator konsumsi), Koeprets (Koordinator Dana / Tukang Palak), Tinkerbella, Dacimp, dan SunnyDipa.

Dimulai dari Strangers yang menyampaikan pesan kalau bisa bakti sosial tahun ini lebih sukses dari sebelumnya. Koeprets pun menanyakan target operasional kita, yang dijawab Strangers minimal 10 Juta (semoga tercapai dan feelingnya sih bakal lebih!) - sebagai referensi, tahun kemarin (ke panti asuhan anak-anak cacat) kita cuma ngasih sumbangan 3 juta lebih bersama bahan makanan. Siplah Pak Koeprets, tinggal palak saja pasti pada mau nyumbang 😃

Lalu Dendi pun menyampaikan hasil survey kali ini, mengobrol masalah format acara dengan pengurusnya. Sekadar mengingatkan, tujuan kita ini untuk membuat senang anak-anak para penghuni Boarding School ini (yang akan datang nanti yang tinggal di asrama - 70 orang, walau sebenarnya pelajarnya ada 200 orang), jadi acaranya ya kita sesuaikan permintaan mereka.

Karena itu, ada beberapa perubahan mendasar, yang akan lebih dijelaskan Dendi di artikelnya sendiri. Pada intinya, acara kita harus selesai 18.30, karena sesudah itu mereka ada acara sendiri (Zikir Bareng & Tauziah dengan Ustad dari sana).

Lalu diputuskan acaranya akan berlangsung 2 jam, dari pukul 16.30 (sesudah Ashar) hingga 18.30, di TK-nya Boarding School ini.

Sulap (minimal dari Tnol akan ada sulap kartu tapi diusahakan Dendi dari Kaskus ada sulap yang lebih wah) akan berlangsung selama 1/2 jam. Sisa satu setengah jam akan dipakai untuk games berkelompok, dibagi 3 sesi dimana setiap sesi terdiri dari 20 menit gamesnya sendiri dan 10 menit rangkuman.

Nah, untuk games ini Dendi nitip sedikit pesan: Bagi yang bisa menawarkan konsep acara games kelompok ini (kemarin ada yang katanya punya pengalaman di luar), mohon langsung menghubungi Dendi Uzumaki.

Kita usahakan divisi acara nggak akan keluar biaya. Mengenai hadiah gamesnya (3 hadiah utama dan 7 hadiah hiburan, dari 70 anak dibikin 10 kelompok masing-masing 7 anak) kita ada sponsor khusus (yang mensponsori spanduk dan selebaran acara kita ini).

Pencarian hadiah akan dilakukan Dendi Senin ini, jadi dia janji bikin artikel penjelasan pada Selasa pukul 14.00 nanti. Mari kita tagih bersama 😃

Yang dibatalkan karena keterbatasan waktu adalah kontribusi puisi / nyanyian dari anak-anak penghuni Boarding School.

Ngomong-ngomong, pada penasaran MC-nya siapa? Lanjut penasaran ya, yang pasti Abang None Jakarta *ehem* foto dipegang Strangers *ehem*

Oh ya, mengenai tempat pertemuan kita semua sebelum ke Boarding School tadi kan rencananya siang, sekarang diubah jadi sebelum Ashar (karena terlalu lama menunggu kalau siang). Dari sesi transportasi (Joan, Ucil, Kiwi) akan lebih fokus ke pengangkutan sumbangan berbentuk barang, jadi dari tempat pertemuan kita semua akan naik angkutan umum ya ke Shell dan dari situ jalan kaki, deket kok 😃

Nah, untuk partisipasi ini Koeprets nitip sedikit pesan: Biaya partisipasi adalah 30-50 ribu Rupiah, dimana sebagian besar akan masuk ke biaya makan si peserta dan satu anak, karena penjualan pin / kaos dan sumbangan akan difokuskan untuk didonasikan.

Ngomong-ngomong soal kaos dan pin, mohon yang di Jakarta ambil pas acara atau setelah acaranya ya, lalu yang di luar Jakarta mohon dihitung ongkos kirimnya, kalau bisa dilebihkan untuk sumbangan.

Rincinya nanti Koeprets akan buat artikel Senin sore ini dan Rabu sore untuk updatenya. Mari kita tagih bersama pula 😃

EDIT: Koeprets sudah menerbitkan artikel: http://www.erepublik.com/en/article/-community-for-charity-2-update-penggalangan-dana-2092753/1/20

Masalah makanan pas acara, kita akan usahakan untuk makan nanti ditekan sebesar-besarnya jadi kemungkinan besar akan dibuat oleh para pengurus Boarding School dan warga sekitar di sana.

Panitia pun ada beberapa orang baru, yaitu Purplequeen masuk ke divisi acara, Tinkerbella dan riohannna28 (diusahakan) masuk ke divisi dana / Tukang Palak. *lirik Koeprets, setuju kan eIstrinya masuk ke divisi yang sama? 😃*

Oh ya, yang mau jadi panitia kita masih terima kok, nanti ada rapat terakhir di Pasal Festival Kuningan hari Kamis ini, karena Strangers mengusahakan Selasa ini sudah tetap semua rincian acaranya).

Titipan pesan lagi dari Koeprets, kalau bisa jika ada yang punya teman atau relasi kantor yang bisa membantu hingga sebelum acara dimulai / tertarik mau ikut - acara ini terbuka kok, tahun kemarin saja ada dari yang non-Erep yang ikut - mohon difollow up ya!

Sekali lagi, acara ini acara kita bersama, jadi mohon jangan dipelintir sebagai kepentingan sebagian pihak. Kita sudah menasihati Tinkerbella yang katanya iseng saja komentar "nakal", semoga dia tidak mengulanginya lagi dan jangan ditiru ya 😃

Regards,
Irvan Putra a.k.a Vandeput,
Tukang Catat Rapat.