[PESAWAT UDARA] KENAPA PESAWAT UDARA BISA TERBANG?

Day 1,642, 04:40 Published in Indonesia Indonesia by izalcraft

04:33|May 19|Day 1,642 of the New World
o7
selamat malam para citizen eIndonesia

hidup di New World n hidup di Real Life memang penuh tantangan
tetapi di balik itu semua banyak kebahagiaan yang tersembunyi

BANYAK KEBAHAGIAAN DAN KESENANGAN YANG TERSEMBUNYI DIBALIK THE NEW WORLD



Hanya ingin berbagi Kawan, semoga ilmu ini bermanfaat.
Meskipun tidak ada hubungannya dengan eRepublik.

Kenapa Pesawat Bisa Terbang…???

Waktu kecil terheran2 karna ada benda bisa melayang di udara,., eh ternyata namanya pesawat terbang., tiap kali ada pesawat lewat aku ama temen2 pasti teriak “kapal., minta duit-e ” wkwkwkwk senang kembali mengingat kenangan masa kecil .

Waktu SMP terlintas “kenapa bisa terbang yaa??, padahal kan terbuat dari besi, berat, berisi puluhan orang, kok gak jatuh yaaaa?? “ Ada gaya gravitasi kan?? Apakah ada yang salah dengan hukum Gravitasi Newton??


MARI KITA BAHAS
Eitss ::.
Tapi sebelumnya kita lihat dulu komponen utama pesawat terbang


1. Cockpit tempat pilot mengendalikan dan mengontrol pesawat
2. Fuselage merupakan badan atau rangka pesawat
3. Sayap/Wing sebagai sumber gaya angkat/lift
4. Jet engine (mesin jet) yang berfungsi sebagai pembangkit tenaga yang akan mendorong pesawat
5. Elevator berfungsi untuk menaik dan menurunkan hidung pesawat
6. Rudder berfungsi untuk membelokan pesawat kekanan dan kekiri
7. Stabilizer berfungsi untuk menjaga pesawat stabil terhadap arah angin



Pada sayap terjadi Gaya angkat/Lift yang menyebabkan pesawat bisa mengapung diudara.
Lift adalah gaya angkat pada sayap pesawat terbang dikarenakan perbedaan aliran udara dan perbedaan tekanan antara bagian atas dan bawah pesawat udara.



Udara yang datang terpecah menjadi dua,, pada bagian atas sayap udara lebih cepat dibanding udara di bawah sayap. Maka dari itu aliran udara di atas sayap mengalami percepatan sedangkan aliran dibawah sayap mengalami perlambatan.

Dengan demikian terjadi beda kecepatan aliran udara diatas dan dibawah sayap. Menurut Hukum Bernoulli, tekanan udara di atas sayap lebih kecil daripada dibawah sayap. Akibatnya, pada sayap akan terbangkitkan suatu gaya keata (Lift) yang mengangkat pesawat.

Akhirnya artikel ku masuk daftar TOP NEWS \o/

Terimakasih teman-teman yg udah empote dan ensub yg ngomeng jg makasih 😃



Terimakasih
Bagaimanakah Pendapat Anda?

SEMANGAT UNTUK KITA SEMUA KARENA PLATO ADA DIBELAKANG KITA


salam Kejayaan untuk game Laknatini(baca:erepublik) 😣
*teks ala Pak Menteri