[AReI] 3 Hal Keseruan Di Dalam Discord

Day 3,595, 09:45 Published in Indonesia Bulgaria by Kecebongs

3 Hal Keseruan Di Dalam Discord
By : Ziao


Setelah lama tidak menulis, kali ini saya Author Ziao Media ingin menulis kembali untuk kalian-kalian semua para pembaca dimanapun kalian berada.
Pembahasan kali ini adalah tentang “Discord”
Pertama-tama mungkin ada pertanyaan ya, apa itu Discord? Nah untuk pertanyaan itu nggaperlu kayanya saya jabarin lagi, karena kamu dapat membacanya diartikel dibawah ini sekaligus cara menggunakan discord. Silahkan disimak

[MoIA] TUTORIAL PENGGUNAAN DISCORD

Bahas apa nih kita sekarang? Yaitu adalah 3 kebiasaan orang orang didalam Discord. Apa aja tuh? Ayo kita mulai dari yang pertama!!


1. KARAOKE


Siapa sih yang ngga suka nyanyi? Tiap manusia pasti dalam hidupnya pernah nyanyikan? Tapi mungkin ada yg merasa malu untuk nyanyi didepan publik atau bareng temen-temen. Tapi khusus untuk penghuni Discord Channel eIndonesia, kami disini hampir setiap hari KARAOKE! Hampir setiap hari lho!

Kami semua biasa melakukan KARAOKE pada waktu mulai memasuki tengah malam, sekitar pukul 23.00 – 3.00 WIB kami bersama-sama menikmati waktu dengan bernyanyi. Dan ada satu hal yang paling ditunggu oleh para penyanyi, apa itu? Itu adalah SAWERAN! Ya ini uniknya, tiap yang bernyanyi didalam Discord Channel eIndonesia, kita bisa mendapatkan saweran! Saweran dapat berupa apa saja yang dikirim oleh sultan didalam Discord Channel eIndonesia yang salah satunya ada si agan ini nih AG.Ortiz

Untuk kamu yang suka nyanyi-nyanyi, ayo gabung sekarang bareng kita semua karaoke didalam discord!


2. JUDI


Nah ini dia si pelepas penat kedua yang sering kita jalanin. Judi!
Judi macem apa nih? Biasanya kita main judi lempar dadu untuk besar-besaran nilai dadu. Lumayan untuk menghilangkan penat dan mencari uang dengan cara cepat, ya kalau kamu menang. Kalau kalah? Ya siap-siap bayar ya!

Dalam game dice ini, kita memainkan 1 game dalam 10 round yang setiap roundnya akan ada taruhan yang telah disetujui oleh masing-masing pemain. Biasa sih pada main kecil, tapi ngga jarang juga untuk main besar. Kamu bisa-bisa menang 1 game sebesar 500-1000 cc. Lumayankan?

Cuma akhir-akhir ini Penggila Judi sudah mulai memalingkan pandangannya kepada hal ke-3 yang akan dibahas dibawah ini.


3. UNO


Siapa yang nggatau UNO? Permainan kartu dengan menyesuaikan angka dan warna ini sempat menjadi tranding topic beberapa tahun silam saat pertama kali diperkenalkan. Game ini masuk kedalam Discord dibawa oleh MoIA kita yaitu Hyoudo Issei yang bahkan sekarang udah ada kompetisinya lho! Kerenkan..

[MoIA] Tantangan Lomba UNO

Kami biasa bermain UNO dengan atau tanpa taruhan konyol, taruhan konyol yang pernah dilakukan adalah siapa yang kalah harus nyanyi didalam Discord dan waktu itu yang kalah harus nyanyi Balonku ada lima dengan hanya menggunakan huruf vokal O.


3 hal diatas itu adalah sebagian besar hal yang kita lakukan didalam Discord untuk bersenang-senang. Kamu kapan mau bergabung bersama kami disini?

Gabung sekarang ya 🙂


Terimakasih telah membaca..