[OPINI LAIN] Tanggapan atas artikel sdr. Nikitooo

Day 1,044, 21:48 Published in Indonesia Indonesia by Diego Tugiyo
Artikel berikut merupakan tanggapan atas usul sdr. Nikitoo dalam artikelnya Usul To Conggress turunin tax senjata

Intinya ada tiga usulan sdr. Nikitoo yang saia tangkap dari artikel tersebut;
• Turunkan Tax Import menjadi 1% s.d 5%
• Turunkan VAT menjadi 1% s.d 2%
• Turunkan Income Tax menjadi 2% s.d 7 %

Saia asumsikan semua usulan itu mengenai tax untuk semua jenis senjata dan tidak termasuk food, MT, House, maupun aneka RM

Tanggapan atas alasan Pertama : New War Module




Adalah fakta bahwa sistem war sekarang membutuhkan banyak weapon, dan (sayangnya) banyak uang terutama bagi mereka penggila perang dan pencari BH. namun demikian penurunan Import Tax hanya akan menjadi solusi singkat untuk menurunkan harga weapon tetapi membunuh perlahan company produksi senjata, pada saat ini ekonomi kita baru saja melompat dari masa resesi ke bubble economy, dimana ciri khasnya adalah harga melambung tinggi tak terkendali karena nilai2 barang tersebut memang sedang mencari titik keseimbangannya, dengan menurunkan import tax maka membanjirlah produk luar ke eIndo (nilai tukar kita kuat maka makanan empuk bagi perusahaan asing yg ingin jualan disini) akibatnya kesempatan local company untuk meraup untung punah, dengan job market yg masih melambung tinggi siap2 aja ada PHK massal di weapon industry dan kita kembali lagi jadi bangsa petani RM yg harap2 cemas klo harga pasar turun 0.01 IDR dan stock yg terus menumpuk di gudang
Alasan Pabrik Senjata belum memenuhi demand, itu adalah akibat resesi berkepanjangan di era V2, banyak pabrik senjata gulung tikar dan dijual murah karna tidak bisa bersaing dengan RM industry, tp lihat sekarang job market dipenuhi weapon industry artinya mereka berusaha menyesuaikan demand dengan meningkatkan supply, tegakah kita membunuh kebahagiaan worker saat ingin naik gaji??

Tanggapan atas Alasan kedua : Perubahan atas CP Senjata




Mari kita lihat kondisi jaman v1 (bagi yg pernah mengalami) semua senjata malah sekali pake, memang perang menjadi mahal dan perguruan pencak silat laku keras pada jaman itu, tapi ingat soko guru ekonomi erepublik adalah perang, demand meningkat maka supply akan mengimbangi, maka ekonomi kita gak resesi lagi (tentu butuh waktu, ingat Roma tidak dibangun dalam waktu semalam)

Tanggapan atas Alasan Ketiga: Weapon di Negara2 Eden Murah




Saia tanya balik aja ke temen2 semua, kita ini perang lawan Eden apa membiayai mereka untuk perang lawan kita? Mana jargon cintailah produk2 dalam negeri yg gampang diteriakkan itu
Lagipula lihat income tax USA 23%, mereka lebih memilih memeras keringat para worker untuk menyokong ekonominya, jadi usulan Import Tax turun seiring Income Tax turun jangan mengambil contoh model ekonomi eUSA (bukan apple to apple kk nikitoo)

Tanggapan atas Alasan keempat: menumpuk stock weapon




For what???

Ekonomi akan jalan kalo supply - demand seimbang dan market yg aktif. Membuat market offer yg terlalu banyak sampai beberapa halaman atas produk sejenis, hanya akan memicu GM yg sudah stress untuk menjual dibawah ongkos produksi dan lingkaran setan resesi ekonomi pun akan muncul kembali, harga barang akan murah tapi gaji pun hanya cukup sepiring berdua, lalu siapa yg mo beli (mungkinkah untuk para bule eden yg travelling ke eIndo saat RW Aussie??)


Kesimpulan saia pribadi:

• Biarkan Import Tax tetap setinggi mungkin, adalah penting untuk melindungi perekonomian dalam negeri
• Klo Negara memang kekurangan uang silahkan naikkan VAT disamakan saja dengan VATnya heli yg 10 % (hanya usul aja, tp sebaiknya tidak diterapkan saat ini, tunggu ekonomi stabil dulu)
• Biarkan Income Tax pada rate sekarang, tunggu sampai kondisi ekonomi stabil (kira2 seminggu lagi) baru tentukan rate yg tepat


disclaimer: artikel diatas hanya analisis pribadi, dan tidak ada maksud bikin sinetron dengan kk Nikitoo, TS tidak punya company senjata, jadi tidak punya kepentingan pribadi atas analisis diatas, berbeda pendapat adalah wajar di alam eDemokrasi, bagi eReper’s yg punya opini lain silahkan tuangkan di komen di bawah, terima kasih



* oh ya, saia ada utang kuis belum diumumin

Pemenang ke 1 : Cipher_Phol
Pemenang ke 2: Bora Stojsin, Cupitebet, Dery 22
Pemenang ke 3: Kapten Muslihat, Calon Rakyat Jelata, immkibagus
Hadiah Hiburan : Ady Cozma, Mahmudridwan, Hyute, Captain Sevens, riAndri, Josh Price, nikito, Nyoez, septian wiratama, bukangame, bangsat, bolodewo, gilaboys, machodeath, algrisz, i_one, daenk 88, luma2mdehtu, heinz william guderian, nenengedan, kriminal dunia maya, daan mogot, ardi ansyah, jakart3, billy bat, nurmilliaty, ario budi kusumo, richi arditya, golok karatan, muntasir, dan Jendral kopassus

Hadiah akan dikirim dalam waktu 24 jam, maaf agak lama, stock food saia terlanjur habis di war kemaren