[PKS-LOMBA] Sang Pemimpi

Day 1,961, 00:10 Published in Indonesia Indonesia by Lizar14

iseng-iseng di tengah kesibukan RL, berhubung char ane ini juga lagi miskin banget, ane coba ikutan lomba PKS dah..
walaupun pilemnya cuma pilem lokal. dan mungkin udah gak update dibandingin peserta yang lain, mudah-mudahan menang deh..
😛

====================================================================================



sambil baca artikel ini, sekalian puter + denger salah satu OSTnya yang "IPANG - APATIS" deh biar tambah mantep..
*buat yang belum punya ini link downloadnya IPANG


====================================================================================

okay gw mulai aja..
😃

Film Sang Pemimpi adalah film yang bercerita mengenai tiga orang pemimpi yang berasal dari Belitong. Mereka adalah Ikal, Arai dan Jimbron.

Arai adalah saudara jauh dari ikal yang menjadi yatim piatu ketika masih kecil. Arai disebut simpai keramat karena dalam keluarganya ia adalah orang terakhir yang masih hidup dan ia pun diangkat menjadi anak oleh ayah Ikal. Jimbron merupakan teman Arai dan Ikal yang sangat terobsesi dengan kuda dan gagap bila sedang antusias terhadap sesuatu atau ketika gugup. Ketiganya melewati kisah persahabatan yang terjalin dari kecil hingga mereka bersekolah di SMA Negeri Manggar, SMA pertama yang berdiri di Belitung bagian timur.

Demi memenuhi kebutuhan hidup, Ikal dan Arai harus bekerja sebagai kuli di pelabuhan ikan pada dini hari dan pergi ke sekolah setelahnya. Namun begitu, mereka tetap gigih belajar sehingga selalu berada dalam peringkat lima teratas dari 160 murid di sekolahnya. Sekolah mereka merupakan SMA negeri pertama yang bergengsi di Belitong, sebelumnya satu-satunya SMA yang terdekat berada di Tanjung Pandan. Sekolah tersebut berada 30 kilometer dari rumah Ikal dan Arai sehingga mereka harus menyewa kamar dan hidup jauh dari orang tua.

Selama masa SMA, banyak kenakalan-kenakalan yang dilakukan oleh Arai dan Ikal. Mereka pernah mengejek Pak Mustar saat upacara bendera di pagi hari sehingga Pak Mustar marah dan mengejar mereka. Mereka juga pernah menyusup ke bioskop yang tidak mengizinkan anak sekolah masuk untuk menonton film dewasa. Pak Mustar mengetahui hal tersebut sehingga Arai dan Ikal diberi hukuman keesokan harinya.

Pada akhirnya, Jimbron harus berpisah dengan Ikal dan Arai yang akan meneruskan kuliah di Jakarta. Selama di Jakarta, mereka luntang-lantung mencari pekerjaan namun akhirnya Ikal menjadi pegawai pos dan Arai pergi ke Kalimantan untuk bekerja sambil kuliah. Ikal berhasil membiayai kuliahnya di Universitas Indonesia hingga menjadi Sarjana Ekonomi, sedangkan Arai belajar biologi di Kalimantan. Hidup mandiri terpisah dari orang tua dengan latar belakang kondisi ekonomi yang sangat terbatas namun punya cita-cita besar, sebuah cita-cita yang bila dilihat dari latar belakang kehidupan mereka, hanyalah sebuah mimpi.

====================================================================================



walaupun film ini gak pake special effect dan storyboard yang super keren, gw cukup suka dengan ceritanya yang selalu berhasil ngasih motivasi tambahan setiap kali film ini gw tonton..
tadinya gw bingung antara mau film ini atau 3 idiots, karena dua-duanya menurut gw memang bener-bener film yang inspiratif banget..
tapi menurut gw secara ini film lokal dan lebih nyata, gw coba angkat film ini..

====================================================================================

pesan paling penting dalam film ini ya sesuai dengan kata-kata arai di film ini:
"Bermimpilah, maka Tuhan akan memeluk mimpi-mimpimu"


best regards,


Lizar