Migrasi Bagian I: Skill Militer

Day 955, 15:18 Published in Indonesia Indonesia by blackmanta
Perhatian: Artikel di bawah ini merupakan kesimpulan pribadi berdasarkan pengamatan dan percobaan pada server beta. Di server tersebut sering terjadi perubahan formula, sehingga tidak menutup kemungkinan pada v2 masih akan berubah lagi. Jika Anda belum pernah mencoba, lebih baik mencoba terlebih dahulu sebelum membaca artikel ini!


Bagian I tidak menyangkut strategi apapun, hanya pemilihan skill militer bagi personal. Untuk statistik hingga saat ini gambaran migrasi di Indo, bisa dilihat di http://www.erep.cc/migration?country=49. Anda masih bisa merubah settingan migrasi sampai day 957.

Fakta Beta:
1. PvP pada v2 berakhir jika dan hanya jika satu kalah (kehabisan wellness), tidak ada batasan ronde.
2. Produktifitas dan jumlah raw material yang dibutuhkan untuk memproduksi semua jenis senjata sama. Senjata Q5 awalnya membutuhkan 1250 raw dan 2500 produktivity, kemudian diubah menjadi 250 raw dengan produktivity belum diketahui. Kebutuhan jenis pekerja sama.
3. Tank dan Rifle menggunakan raw material iron, sedangkan Heli dan Artileri menggunakan raw material titanium.
4. Damage dasar maksimal Tank 14, Artileri 12, Heli 10, Rifle 10.
5. Mobilitas Tank 2, Artileri 1, Heli 3, Rifle 1.
6. Bonus attack/defend dari terrain dsb tidak berpengaruh pada damage, attack/defend hanya berpengaruh pada hit chance.
7. Pangkat militer (private - field marshal) berpengaruh pada critical chance.


Opini
1. Berdasarkan fakta 1, maka membunuh musuh secepatnya merupakan cara paling efisien. Damage(daya hancur) dan Attack(daya serang, mempengaruhi hit chance agar tidak miss) merupakan komponen utama.
2. Bonus damage sangat berpengaruh(Greenhorn +10% sampai Veteran +100😵, untuk itu disarankan maksimal pada satu skill militer.
3. Pengecualian nomer 2 khusus untuk STR 25 keatas, pengecualian terjadi dimana ada kemungkinan berlebih dari level Veteran nantinya. STR besar ini bisa membagi skill militernya lebih dari 1 skill dengan proporsi dimana skill utama harus Veteran. Perkiraan perhitungan tidak dimuat dalam artikel.
4. Senjata dibawah Q5 hampir tidak berguna, kecuali sengaja tidak untuk berperang, misalnya sekedar mobilitas.

Urutan jenis skill militer yang disarankan:

1. Tank
Damage terbesar, dengan biaya produksi sama dengan rifle. Kekurangannya tidak bisa melewati 2 jenis terrain (perairan dan pegunungan). Cocok untuk attack maupun defend (karena defend terbaik juga membunuh penyerang secepatnya).
Veteran dengan damage berkisar 28




2. Heli
Mobilitas tertinggi, cocok untuk operasi cepat maupun kejar-kejaran(dari kejar cewek sampai kejar maling). Penguasa mutlak di daerah perairan, tidak tergantikan oleh unit lain. Adanya konversi dari company gift membuat harga heli lebih cepat stabil daripada tank.
Veteran dengan damage berkisar 20




3. Rifle
Rifle stok dari v1 akan tersisa, sementara produksi senjata lain belum lancar, harga rifle akan lebih mudah dijangkau. Tapi perlu diingat fakta 2, dimana karena biaya produksi sama dengan tank dan inferior dalam damage dan mobilitas, saat pasar sudah stabil skill Anda kemungkinan besar tidak berguna.
Veteran dengan damage berkisar 20




4. Artileri
Hampir totally useless. Damage tanggung, kalah mobilitas, harga produksi sama(asumsi harga iron = harga titanium). Tidak ada company artileri hasil konversi membuat artileri semakin langka(bisa kalo mengirim tiket).
Veteran dengan damage berkisar 24



Pertanyaan yang sering ditanyakan:
Tanya: Apakah kalau 100% skill tank nantinya tidak bisa menggunakan heli/artileri/rifle?
Jawab: Bisa, tanpa bonus damage.

Tanya: Berapa kira-kira nanti harga Q5 tank/heli/artileri/rifle?
Jawab: harga 250 iron/titanium + harga gaji untuk sekian produktivity + beberapa keuntungan pengusaha atau prinsip ekonomi, tergantung supply dan demand.



blackmanta

http://teszt.kuszinet.hu/stat.php?mini=1" />