[LOMBA-MENSOSPOL]CITA-CITAKU !!

Day 1,607, 18:22 Published in Indonesia Norway by Eraclev
perjuangan tanpa batas..
perjuangan ini akan terus muncul jika ada hak-hak yang tertindas...



HAIL eINDONESIA

Selamat pagi, siang, dan malam dan salam sejahtera untuk kita semua

Dengan ini saya sebagai MenSosPol akan mengadakan LOMBA dengan tema

"Harapan, Usaha dan Doa dan keinginan masa depan"


PENDAHULUAN
Departemen Sosial dan Politik eRepublik Indonesia periode April 2012
mengadakan event menarik..
Dari lomba ini, warga eIndonesia diharapkan agar lebih kompak dan saling menjaga antar warga eIndonesia..
Harapannya juga dapat meningkatkan rasa semangat ..
Bagi kawan-kawan yang berminat mengikuti lomba ini, berikut penjelasannya:

Tema Lomba: Harapan, Usaha dan Doa dan keinginan masa depan
Isi Artikel: Cita-cita, harapan, dan keinginan masa depannya dengan penjelasan
Peserta: Semua kalangan
Waktu Lomba: 15 April 2012 - 26 April 2012

TUJUAN
Tujuan:
1. Meramaikan komunitas eRepublik Indonesia dengan event yang menarik dan berhadiah menggiurkan
2. Menciptakan kehidupan sosial dan politik yang dinamis
3. Optimalisasi harapan dan cita-cita agar berguna bagi eIndonesia kedepannya
4. Menciptakan regenerasi struktural

SYARAT MENGIKUTI LOMBA
1. Artikel menggunakan tag [INI-CITA CITAKU]JUDUL ARTIKEL
2. Isi artikel adalah penjelasan profile, harapanmu kedepan, cita-citamu dan bagaimana caramu menggapainya
3. Masukan pula logo/lambang Partai anda saat ini
4. Jika tidak memiliki partai, cukup memasukan lambang eIndonesia Menampilkan link profile erepublik dan
5. Berikan pekerjaan atau jabatan yang pernah anda jabat di erepublik baik intern partai, luar partai maupun luar dan dalam negeri
6. WAJIB Menampilkan Foto Profile


STANDAR PENILAIAN
Disini ada beberapa pertimbangan yang akan dilihat oleh dewan juri, yakni:
1. Kreatifitas
2. Keunikan isi cerita
3. Penempatan Gambar
4. Judul yang menggambarkan isi


JURI
1. Demon War
2. Mrizky
3. Aimond07


TEKNIS PERLOMBAAN
1. Tiap peserta Menerbitkan artikel cita-citaku di eRepublik pada feature koran eRepublik dengan menggunakan tag
[INI-CITA CITAKU]

2. Artikel menggunakan bahasa Indonesia atau bahasa yang dapat dimengerti oleh bangsa eIndonesia

3. Artikel yang boleh mengikuti lomba ini adalah artikel yang terbit di eIndonesia sejak lomba ini dimulai sampai lomba ini ditutup pada tanggal 26 April jam 23.59 WIB atau 27 April 2012 jam 00.00 WIB Waktu RL

4. Peserta wajib mendaftarkan artikel yang diikutsertakan dalam lomba ke Demon war dengan cara mengirimkan PM/message dengan format:
Subject: Artikel Cita cita
Isi Message:
Nick eRepublik: ---
Link Artikel : ---


5. 1 warga hanya boleh membuat 1 artiel

6. Juri, pemerintah, dan congress diperbolehkan membuat koran cita citaku namun tidak berhak menilai karyanya sendiri (khusus juri)

7. MenSosPol tidak berhak mengikuti Lomba

HADIAH
Berikut hadiah untuk kalian yang menang:
1. Juara pertama mendapatkan 15000 IDR + 100 Tank
2. Juara kedua mendapatkan 7500 IDR + 50 Tank
3. Juara ketiga mendapatkan 5000 IDR + 25 Tank

Dan jangan khawatir bagi yang belum beruntung, kalian akan mendapatkan souvenir cantik dari kami (10 Tank)

Penutup
Ikutilah lomba-lomba dari pemerintahan, konstribusi anda untuk mengikuti event dari pemerintahan bisa merubah eIndonesia lebih baik

Hail eIndonesia !!

Tertanda,
Mentri Sosial dan Politik



Demon War

Jadilah nubi yang aktif, handal dan mandiri.
eIndonesia memerlukan bibit-bibit baru seperti kalian.
Bersemangat, percaya diri dan mementingkan komunitas dari pada kepentingan pribadi serta cerdas dan kreatif


KAMI MASIH ADA !!
PERJUANGAN TANPA BATAS

Like a Cloud
like a Rain
Like a Snow
Together in Sky..