[PReI] Terima Kasih dan Rencana Program Kerja

Day 1,918, 00:47 Published in Indonesia Indonesia by Akhuna


Bismillah...
Assalammu alaikum
Salam Sejahtera




Pertama sekali, saya mengucapkan Terima Kasih kepada para sahabat PReI yang telah hadir pada silaturrahmi semalam. Sangat senang rasanya ruangan #PReIhall dan #PReI bisa ramai kembali setidaknya untuk beberapa saat. Terima kasih... Dan semoga bisa terus menerus ramai untuk selanjutnya. Karena kita adalah keluarga. Keluarga PReI.

Untuk satu bulan kepengurusan ke depan, insya Allah struktur keorganisasian PReI adalah sebagai berikut :

President : Akhuna
Vice President : metafisis
Secretary General : theant
Councillor : KeRTaJaYa
Spokesman : riansya



Semoga kepengurusan kali ini dapat membawa PReI kembali bergelora dan menggelorakan salam Cool, Calm and Confident ke seluruh pelosok negeri. 😃



Kami sangat berharap partisipan semua anggota PReI untuk menyukseskan kegiatan kita bersama dalam satu bulan ini. Adapun agenda yang akan kita lakukan dalam satu bulan ini adalah :

1. Keanggotaan PReI
PReI adalah sebuah keluarga. Sering kali dahulu kala kita berinteraksi di kehidupan nyata antar sesama anggota. Oleh karena itu, tentu diharapkan adanya data domisili dan nomor kontak para anggota yang terbaru untuk mendukung interaksi di kehidupan nyata.

2. Gathering PReI
Insya Allah dalam bulan ini atau bulan depan akan diadakan gathering PReI di Jakarta atau Bandung. Tentu ini sangat diharapkan anggota keluarga PReI dari zaman purbakala, maupun yang sedang ngegoa dan yang masih aktif dapat ikut hadir dalam gathering kali ini

3. PReI News
Diharapkan anggota PReI dapat meramaikan dunia perkoranan nasional eIndonesia dengan sering mempublish berita, baik tentang PReI maupun tentang eIndonesia. Saya memberikan apresiasi setiap terbitnya korang dari anggota PReI yang berisikan informasi berbobot dengan setumpuk IDR setiap artikel yang dipublish. Setiapp artikel yang dipublish wajib memberikan tag [PReI]

4. Turnamen (Catur/Monopoli)
Masih ingat dalam benak saya akan turnamen Piala PReI dahulu kala. Diharapkan PReI dapat memberikan kontribusi pada eIndonesia dalam acara-acara yang dapat mengikat tali silaturrahmi pada pemain.

5. Meramaikan kembali #Preihall dan #PReI
Akan coba diramaikan kembali dengan berbagai kuis dan kegiatan seminar atau apapun itu.

6. Babyboom PReI
Untuk terus menerus terciptanya kader yang baru dan lebih memiliki semangat yang luar biasa....

7. PReI Fund
Diharapkan dapatnya terkumpul dana IDR dan Gold untuk kepentingan partai yang berasal dari para donatur. Bisa dalam bentuk Potongan Pajak Kekayaan yang berdasarkan dari kesadaran masing-masing anggota. 😃



Semoga semua rencana ini dapat didukung dan dilakukan bersama semua anggota PReI. Keep b]Cool, Calm, Confident[/b]

Java, Day 1,918 of the New World
Tertanda,
Party President




Akhuna