[INI-CITA CITAKU]Mungkinkah Itu Terwujud ???

Day 1,612, 06:35 Published in Indonesia Indonesia by titomerdeka

eIndonesia, Day 1,612 of the New World

disini aku berdiri duduk untuk menulis catatan ga guna ini
yah, aku hanyalah seorang yang biasa saja, pemarah, dan kadang humoris
aku mengenal game ini dari seorang temanku alwinlah namanya.
dari situ aku diajaknya masuk ABeRI.

akupun menjalani kehidupanku di AkABeRI dan berjuang agar menghadapi ekehidupanku,mungkin agak sulit namun aku selalu dibantu oleh kawanku itu.
akhirnya aku bisa lulus dari AkABeRI dan menjadi ABeRI dan menggunakan avatar

(😁^ sori kebesaran,ga ada gambar kecil)
dulu saat aku memilih partai aku memilih Partai Republik eIndonesia (PReI)...

aku tidak tahu apa yang membuatku memilih PReI namun aku ingin masuk kesitu (dorongan batin kali ya?).
aku sempat keluar dari PReI karena tidak paham APA FUNGSI dari sebuah partai dan BAGAIMANA kita bisa memanfaatkannya.
namun saat hampir tahun baru 2012 (atau natal lupa) ada misi yg menyuruh kita masuk partai dan memilih party president, maka akupun kembali masuk kedalam PReI.
aku belum pernah menjabat apapun di partai ini namun aku pernah sekali menjadi wakom akaberi dan komandan aberi tanpa alasan yang jelas mengapa memilih aku.
yah...
harapanku kedepan eIndonesia bisa menjadi negara naga yang dapat melumat musuh musuh kita,dan juga semakin banyak player aktif di eIndonesia,dan semakin maju dalam bidang ekonomi,militer,dan lain lain (tidak termasuk bidang maho).
cita citaku tidak terlalu besar seperti orang lain...
aku hanya ingin menjadi ahli ekonomi dan orang yang berguna bagi Bangsa,eBangsa,Negara,eNegara,Dunia,dan Allies kita (hmm mungkin besar jg ya)
namun,dapatkah itu terwujud ??? aku tidak yakin,namun apapun dapat kita raih dengan KERJA KERAS dan Ridho dari-Nya
lalu bagaimana usahaku mewujudkannya? aku ingin mewujudkannya dengan terus bermain erepublik,berbisnis resell,dengan tidak melupakan-Nya dan Real Life
ah aku sudah bingung mau menulis apa lagi jadi kusudahi saja

"tetap makan,tetap sehat,dan tetap semangat makan makan soto"
Selamat Malam eIndonesia
Salam Maknyus!!!