[eRI-1]Inikah Saatnya Bagiku?

Day 1,141, 08:59 Published in Indonesia Indonesia by latifa azalanda

Lesser Sunda, day 1141, 4 Januari 2011

heiihoww si latifa datang lagi laalaalaa

jika kalian merasa kaget kenapa goals campaign saya kosong, saya pun tidak tau mengenai hal
itu. sampai kemaren pagi goals itu masih ada disana, namun setelah saya refresh page tiba-tiba
saja dia menghilang. saya sudah kirim tiket ke admin mengenai hal ini. namun jawabannya sangat tidak memuaskan

“Thank you for your report!
We appreciate your help and will check this issue.
Due to some database architecture issue we cannot manually insert your goals.
We are sorry for the inconvenience caused by this issue.”

Baiklah, the show must go on
Presiden adalah pencapaian tertinggi dalam erepublik. telah menjadi bagian dari eindonesia selama lebih dari satu tahun memberikan saya sedikit banyak gambaran mengenai eindonesia.
8 bulan yang lalu aban pernah bertanya, apakah saya memiliki keinginan untuk menjadi
presiden eindonesia, saat itu saya jawab ya, namun tentunya disaat yang tepat. dan saya merasa inilah saat yang tepat bagi saya.
Lahir di java, 416 hari yang lalu, memulai karir politik sebagai kongres dari partai
republik eindonesia, ketum PReI, MoCi, wapres, dan Mofa.

Saya akui, eindonesia sudah lama tidak memiliki presiden perempuan, sejak presiden pertama kita Ayoe_f_r, otomatis kepemimpinan perempuan berhenti setelah pemerintahannya. saat ini eindonesia boleh berbangga hati, karena bulan ini tidak hanya satu namun ada dua calon presiden perempuan yang maju sebagai kandidat calon presiden.

Tidak hanya itu saja, salah seorang teman dan senior saya di PReI, cynthia asmara (may her soul rest in peace), beberapa bulan yang lalu pernah bercita-cita untuk membuat kabinet kartini, sebuah kabinet dimana hampir seluruh menterinya merupakan perempuan-perempuan hebat. dan disini saya akan meneruskan cita-cita beliau yang belum kesampaian sampai menjelang ajal nya. saya berencana bulan ini akan membentuk kabinet kartini. selain itu kedepan eindonesia harus memutuskan posisinya dalam aliansi, apakah akan tetap seperti saat ini atau mencari kemungkinan aliansi lain yang lebih baik, atau cukup dengan memperbanyak mpp tanpa ikut dalam salah satu aliansi yang ada, namun tentunya sambil terus berhungan baik dengan negara-negara mpp kita.

Militer
Dalam national goal, saya memilih untuk menjaga region yang sudah ada, sebagaimana kita ketahui kondisi keuangan negara saat ini tidak dapat dikatakan baik, bulan lalu, terdapat puluhan RW terutama dari region Aussie yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kondisi keuangan kita. itulah sebabnya saya tidak akan memaksakan diri untuk menguasai region baru tetapi lebih kepada keep source yang kita punya, namun tentunya seperti yang kita tahu, indonesia belum memiliki Deer dan fruit (Sabah) pun dilepas untuk mendukung babyboom, dan itu adalah salah satu hal yang menjadi perhatian saya, dan jika dimungkinkan serta adanya dukungan keuangan yang cukup maka saya berkeinginan untuk menguasai region deer di Wellington, NZ dan fruit, Sabah.

Untuk ABeRI, akan dilakukan analisis ulang mengenai efisiensi pembagian logistik. Mengingat, terkadang lebih efisien menghabiskan jatah food dengan silat, atau turun T-1 dengan weapon, bahkan menyuplai tanker dengan gold dan weapon Q5. hal ini akan dimusyawarahkan bersama demi mendapatkan efisiensi yang lebih baik, baik dalam dana dan jumlah damage yang dihasilkan

Sosial
Kegiatan mentoring tetap rutin dilaksanakan tentunya dengan beberapa perubahan, diantaranya adalah penyeleksian badwords di mentornubi, pemberian akses secara selektif, serta dibentuk tim mentoring berdasarkan jam online sehingga jam berapa pun nubi datang dapat disambut. namun tentunya harus kita sepakati bersama, bahwa membimbing nubi bukan hanya tugas tim mentor dan mensos, namun seluruh warga eindonesia. jangan sia-siakan hasil babyboom yang digalakan teman-teman GLB kita. dukungan kalian tak akan berarti jika berupa kata-kata semata.

Selain itu, saya ingin menggalakan kembali program nubi asuh, dimana seorang nubi nantinya akan dibimbing oleh seorang kakak asuh dimana kakak asuh dan adik asuh itu tentunya telah memiliki beberapa kriteria. agar program ini dapat berjalan dengan baik tentunya sang kakak asuh harus mampu untuk membiayai dirinya sendiri. mengenai teknisnya nanti akan dibicarakan kembali dengan menteri terkait.

Ekonomi
melengkapi booster region yang belum dimiliki oleh eindo sehingga meningkatkan produksi dalam negeri demi meningkatkan daya saing produk eindo di dunia, serta menghidupkan kembali KDeI sebagai wadah para wirausaha eindonesia sehingga mampu menjadi wadah khusus bagi para wirausaha untuk bertukar pikiran dan mentoring managemen company.
untuk teknis pelaksanaan akan diserahkan sepenuhnya oleh menko

Komunikasi dan Informasi
komunikasi dan informasi adalah hal penting dalam membina hubungan antara gov dan rakyat, dengan komunikasi lancar tentu akan menghilangkan salah persepsi. menkominfo diharapkan mampu membina kreatifitas penduduk dan menumbuhkan minat menulis rakyat eIndonesia, tentunya dengan beragam cara diantaranya adalah lomba penulisan artikel. Jika di beberapa bulan terakhir menkominfo tampak sepi karena tugas komunikasi dan publikasi dihandle langsung oleh presiden, maka dibulan ini akan diberikan porsi yang berimbang, sehingga informasi mengenai keadaan negara tidak hanya dari koran istana negara namun juga dari koran menkominfo.

Dalam Negeri
Rakyat adalah hal utama dalam bernegara, itulah sebabnya perasaan memiliki dan rasa senang untuk dapat terus bermain erepublik adalah hal penting yang harus terus dipupuk. salah satu caranya adalah dengan mengadakan banyak kegiatan dan lomba-lomba yang dapat menarik minat rakyat eindonesia. beberapa bulan terakhir telah digelar berbagai lomba mulai dari Pemilihan Putri eIndonesia sampai kepada eTake Him Out.

Tidak hanya kegiatan lomba-lomba di erepublik, namun juga kegiatan gathering-gathering lainnya yang dapat mempererat jalinan keakraban di komunitas kita. diharapkan mendagri dapat menjadi fasilitator atau bahkan menjadi promotor acara gathering tersebut.

================================================================
demikian lah gambaran hal-hal yang akan saya kerjakan selama satu bulan kedepan.
mari kita ciptakan iklim berpolitik yang sehat
jika impian saya adalah impian anda semua, bantu saya mewujudkannya

When you really want something to happen, the whole universe conspires so that your wish comes true
— Paulo Coelho

publicare et propagare

best regards
-latifa azalanda-