[eDepdiknas] eKurikulum

Day 1,153, 05:38 Published in Indonesia Indonesia by Depdiknas

Saya akan membahas konsep daripada eKurikulum Pendidikan Nasional. Pendidikan terbagi dalam 2 tahap, yaitu: dasar dan lanjutan.

Pendidikan dasar (http://bit.ly/SR-Dasar) membahas kehidupan pemain baru eRepublik, Newbie, dimulai dari registrasi hingga bisa mengakses semua fitur baik internal eRepublik hingga eksternal (forum, IRC, ReRI, dan lain-lain). Dengan ini tutorial-tutorial #mentornubi akan disatukan.

Pendidikan lanjutan terbagi-bagi ke dalam beberapa modul, antara lain:
- Bisnis: Membahas perusahaan yang sukses: http://bit.ly/SR-Bisnis
- Jurnalistik: Membahas koran yang menarik: http://bit.ly/SR-Jurnalistik
- Negara: Membahas kongres dan pemerintahan: http://bit.ly/SR-Negara
- Ekonomi: Membahas pasar dan pajak: http://bit.ly/SR-Ekonomi
- Militer: Membahas kekuatan dan taktik perang: http://bit.ly/SR-Militer
- Politik: Membahas partai dan kampanye: http://bit.ly/SR-Politik
- Sejarah: Membahas apa yang telah terjadi: http://bit.ly/SR-Sejarah
- Budaya: Membahas istilah dan perilaku: http://bit.ly/SR-Budaya
- Hukum: Membahas peraturan admin: http://bit.ly/SR-Hukum
- Teknologi: Membahas pengaturan room IRC: http://bit.ly/SR-Teknologi
- Pendidikan: Membahas proses pemahaman: http://bit.ly/SR-Pendidikan

Materi dalam tahap pembuatan. Jika ingin berpartisipasi, buatlah artikel dengan judul berisikan tag [eBUKU], yang jika tiada sanggahan di komentar, maka akan diterima, baik mengganti materi yang lama maupun hanya menambahkan atau mengoreksi.

Gelar eMaster diberikan ke pembuat eBuku, sedangkan eSarjana adalah yang telah diakui pemahaman materinya oleh eMaster / eSarjana sebidang. Gelar, jika ingin disebutkan, untuk eMaster harus beserta link eBuku-nya sedangkan untuk eSarjana harus beserta link id eRepublik yang mengakuinya dan tanggal diakuinya, sehingga bisa ditelusuri balik pemahamannya.

Eye shall see the book, so I will understand

Paham pendidikan dasar adalah syarat ideal operator #mentornubi sedangkan bagi yang paham pendidikan lanjutan bisa berkarir sesuai modul yang telah dikuasai.

Visi saya akan gelar adalah pemudahan penilaian pemahaman seseorang. Misalkan: peminjam kredit usaha perlu mempunyai gelar eSarjana di bidang Bisnis; maupun kongres serta pemerintah dituntut minimal mempunyai gelar eSarjana di bidang Negara, terlebih jika paham modul lainnya.

Telah dibentuk sub-forum “Sekolah Rakyat”, sebagai tempat bertukar pikiran: http://bit.ly/SR-Forum

Demikianlah,
Mendiknas eRepindo,
- vandeput